- Bek muda Persib Bandung, Mario Jardel menunjukkan perkembangan yang positif.
- Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengaku bangga dengan motivasi tinggi dari Mario Jardel.
- Robert Rene Alberts berharap bek muda Persib Bandung, Mario Jardel terus berkembang hingga Liga 1 2020 dimulai kembali.
SKOR.id - Pelatih kepala Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengaku bangga dengan kerja keras dan motivasi Mario Jardel.
Mario Jardel merupakan salah satu pemain muda yang masuk dalam skuad Persib Bandung untuk mengarungi lanjutan Liga 1 2020.
Pemain berposisi bek itu saat ini tengah berproses untuk bisa bersaing dalam skuad tim berjuluk Maung Bandung tersebut.
Robert bangga kepada Jardel karena dia menunjukkan motivasi yang tinggi dan memiliki kemauan untuk terus belajar serta berkembang.
Pelatih asal Belanda itu menyebutkan hingga saat ini Jardel telah memperlihatkan proses perkembangan yang baik.
"Dia pemain muda yang bagus. Dia mulai belajar bagaimana membuat keputusan di lapangan," kata Robert dalam laman resmi Persib Bandung, Senin (5/10/2020).
"Dia menunjukkan banyak perkembangan positif dan mulai memahami cara bermain yang efektif," tutur Robert.
Pemain muda yang memiliki posisi sama dengan kapten Persib, Supardi Nasir itu kerap dipercaya Robert tampil dalam laga uji coba.
Diyakini dari menit banyaknya menit bermain yang didapatkan membuat jardel tampil apik dalam sejumlah laga uji tanding Persib.
Robert menaruh harapan kepada Jardel agar terus berkembang dan tidak mengendurkan motivasinya tersebut.
“Saya berharap dia terus bekerja keras seperti ini, berproges. Agar nanti ketika liga berlanjut dia sudah lebih siap,” ujar Robert.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Persib Lainnya:
Kabar Baik Bagi Persib, Striker Baru Mereka Musim Ini Sembuh dari Cedera
Empat Pemain Muda Persib Tampil Berani dan Dipuji Tim Pelatih