- Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, terus mematangkan persiapan untuk musim depan, termasuk Piala AFC.
- Robert Alberts sedang mencari dan memantau pemain yang bisa membuat Persib berbicara banyak di Piala AFC.
- Persib disebut Robert Alberts sudah seharusnya setiap musim berkiprah di Piala AFC.
SKOR.id - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, berbicara tentang kiprah timnya di Piala AFC musim depan.
Seperti diketahui, tim berjuluk Pangeran Biru ini tak hanya berkompetisi di Liga 1 pada musim depan, tapi juga Piala AFC.
Persib berhak mewakili Indonesia pada ajang tersebut setelah finis pada peringkat kedua klasemen akhir Liga 1 2021-2022.
Bagi Robert Alberts, ia tidak ingin timnya hanya sekadar menjadi pelengkap atau memenuhi slot peserta di Piala AFC.
Pelatih asal Belanda itu ingin Persib bisa berbicara banyak, sehingga kini berusaha merekrut pemain terbaik dan siap bersaing.
"Kami selalu mencari dan memantau pemain yang bisa membantu memperkuat tim. Kami juga akan bermain di Piala AFC dan ingin berprestasi di sana," kata Robert Alberts.
Mantan pelatih PSM Makassar itu pun berharap, Persib dalam keadaan maksimal untuk mengarungi kompetisi lokal maupun Asia.
Sebab, Pangeran Biru bertekad untuk tetap berada di Piala AFC pada musim berikutnya dan semakin berprestasi.
"Target saya sendiri di sana (Piala AFC) adalah dengan menjalaninya setahap demi setahap untuk bisa lebih kuat," kata Robert Alberts.
"Dukungan dari Bobotoh luar biasa sejauh ini. Sudah seharusnya Persib bermain di Piala AFC setiap tahunnya," ia memungkasi.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Tekad Victor Igbonefo setelah Diganjar Kontrak Jangka Panjang dari Persib Bandung
Update Bursa Transfer Liga 1 2022-2023 Lengkap
Bursa Transfer Liga 1: Persebaya Rekrut Bek yang Didepak Barito Putera karena Indisipliner