- Timnas Indonesia melangkah ke final Piala AFF 2020 dengan catatan tak terkalahkan.
- Timnas Indonesia yang masuk grup neraka di babak penyisihan keluar sebagai juara mengungguli Vietnam.
- Berikut Skor.id menyajikan perjalanan Road to Final timnas Indonesia di Piala AFF 2020.
SKOR.id - Perjalanan timnas Indonesia di Piala AFF 2020 diwarnai dengan melawan seluruh rival-rival terberatnya.
Timnas Indonesia melangkah ke final Piala AFF 2020 dengan bekal tak terkalahkan sepanjang fase grup.
Tergabung di Grup B Piala AFF 2020, timnas Indonesia finis di puncak dan lolos ke semifinal.
Kiprah timnas Indonesia di Piala AFF 2020 terbilang istimewa karena mampu melewati adangan seluruh tim yang menjadi rival mereka.
Laga perdana timnas Indonesia di Piala AFF dimulai pada 9 Desember 2021. Kamboja menjadi lawan pertama tim Garuda.
Meski menang 4-2 atas Kamboja, permainan timnas Indonesia dikritik karena disebut tampil tak memuaskan menghadapi tim yang terbilang lebih lemah.
Di laga kedua timnas Indonesia berpesta gol 5-1 atas Laos pada 12 Desember lalu. Asnawi Mangkualam, Irfan Jaya, Witan Sulaeman, Ezra Walian, dan Evan Dimas mencatatkan namanya di papan skor untuk Indonesia.
Bekal dua kemenangan ini membuat timnas Indonesia percaya diri melangkah ke semifinal. Di tempat berbeda, dua pesaing terberat Indonesia, Vietnam dan Malaysia, juga sama-sama membukukan enam poin.
Laga selanjutnya saat menghadapi Vietnam merupakan titik balik yang membuat posisi Indonesia kian menguntungkan.
Pada 15 Desember 2021, timnas Indonesia menahan imbang Vietnam dengan skor 0-0. Indonesia dan Vietnam pun sama-sama meraih poin tujuh dari tiga pertandingan.
Di sisi lain, Malaysia yang tumbang 0-3 dari Vietnam posisinya kian terhimpit. Harimau Malaya lengser ke peringkat tiga.
Penentuan kelolosan timnas Indonesia harus didapatkan melalui pertandingan terakhir, melawan Malaysia pada 19 Desember 2021.
Indonesia yang hanya membutuhkan hasil imbang untuk lolos ke semifinal justru tertinggal lebih dulu melalui gol Kogileswaran Raj pada menit ke-13.
Beruntung timnas Indonesia mampu bangkit dan membalas melalui brace Irfan Jaya. Skor 2-1 untuk Indonesia menutup babak pertama.
Di babak kedua, Indonesia menambah pundi-pundi golnya melalui Pratama Arhan dan Elkan Baggott. Malaysia tergilas 1-4.
Dengan hasil tersebut Indonesia finis sebagai juara Grup B, unggul produktivitas gol atas Vietnam yang menutup babak penyisihan dengan kemenangan 4-0 atas Kamboja.
Laga berat kembali dihadapi Indonesia di fase semifinal saat melawan tuan rumah, Singapura.
Leg pertama semifinal digelar 22 Desember lalu. Indonesia unggul lebih dulu melalui Witan Sulaeman sebelum disamakan oleh Ikhsan Fandi. Skor 1-1 menutup jalannya pertandingan.
Semifinal kedua kontra Singapura disebut sebagai laga paling sengit sepanjang gelaran Piala AFF 2020.
Tuan rumah yang bermain dengan delapan pemain karena mendapat tiga kartu merah harus menyerah 2-4 dari Indonesia.
Drama yang berlangsung hingga babak tambahan itu membuat timnas Indonesia lolos ke final dengan agregat 5-3.
Di babak final timnas Indonesia akan menantang tim kuat lainnya, Thailand, yang menyungkurkan Vietnam di semifinal.
Ini adalah keenam kalinya sepanjang sejarah Piala AFF/Piala Tiger timnas Indonesia lolos ke final.
Namun begitu, timnas Indonesia belum pernah mencatatkan diri sebagai juara turnamen ini.
Kali ini kesempatan timnas Indonesia terbuka untuk mengukir sejarah dengan mengangkat trofi paling prestisius di sepak bola Asia Tenggara itu.
View this post on Instagram
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Witan Sulaeman Gambarkan Kondisi Mental Pemain Timnas Indonesia di Laga Melawan Singapura
Jantung Ketum PSSI Mau Copot Saksikan Perjuangan Timnas Indonesia