SKOR.id - Federasi Futsal Indonesia (FFI) resmi mengumumkan daftar pemain yang dipanggil ke timnas futsal Indonesia, Rabu (16/8/2023) pagi.
Melalui unggahan di akun Instagram resminya, FFI mengumumkan 17 pemain yang masuk dalam daftar pemanggilan timnas futsal Indonesia.
Untuk diketahui, ini merupakan daftar pemanggilan pemain pertama bagi Marcos Sorato yang baru ditunjuk menangani tim Garuda per 4 Agustus 2023.
Sebanyak 17 pemain akan mengikuti pemusatan latihan atau training center (TC) timnas futsal Indonesia di Malang, mulai 22 Agustus 2023.
Tepatnya di Unggul Sport Center, agenda tersebut merupakan persiapan tim Garuda sebelum berjuang di Kualifikasi Piala Asia Futsal 2024.
Adapun dari 17 pemain yang dipanggil Marcos Sorato, masih didominasi para pemain yang langganan memperkuat timnas futsal Indonesia.
Menariknya, semua hanya berasal dari tim empat besar Pro Futsal League 2022-2023; Bintang Timur Surabaya, Kancil WHW Kalbar, Black Steel Papua, Cosmo JNE FC.
Berbagai nama yang sempat absen belakangan ini, kembali diberi kesempatan seraya Ahmad Habiebie, Filippo Inzaghi, dan Romi Humandri.
Beberapa nama besar yang sebelumnya menjadi andalan tidak dipanggil, seperti Sunny Rizky, Nazil Purnama, Marvin Alexa, dan Rizki Xavier.
Khusus dua nama terakhir, pemain yang sama-sama berposisi anchor itu diketahui memang mengalami cedera dan sedang dalam fase pemulihan.
Yang tidak kalah menarik, dalam daftar panggilan ini masih ada Evan Soumilena yang belakangan diketahui sudah sempat izin ke Marcos Sorato.
Top Skor Pro Futsal League 2022-2023 itu diketahui hendak merampungkan kepindahannya dari Black Steel Papua ke ADCR Caxinas (Portugal).
Sementara itu pada Kualifikasi Piala Asia Futsal 2024, timnas futsal Indonesia berada di Grup B bersama Makau, Afghanistan dan Arab Saudi.
Pertandingan akan digelar mulai 7 Oktober 2023 dan Indonesia menjadi tuan rumah. Laga rencananya bakal digelar di Istora Senayan, Jakarta.
17 Pemain yang Dipanggil ke TC Timnas Futsal Indonesia Menuju Kualifikasi Piala Asia Futsal 2024
Kiper: Muhammad Albagir (Black Steel), Ahmad Habiebie (Bintang Timur), Muhammad Nizar (Kancil WHW)
Anchor: Ardiansyah Nur (Black Steel), Rio Pangestu (Bintang Timur), Dewa Rizki (Cosmo JNE)
Flank: Wendy Brian (Black Steel), Filippo Inzaghi (Kancil WHW), Syauqi Saud (Bintang Timur), Ardiansyah Runtuboy (Bintang Timur), Firman Adriansyah (Bintang Timur), Iqbal Iskandar (Bintang Timur), Romi Humandri (Kancil WHW)
Pivot: Alfajri Zikri (Cosmo JNE), Muhammad Fajriyan (Kancil WHW), Samuel Eko (Bintang Timur), Evan Soumilena (Black Steel)