- Fernando Alonso resmi memperkuat Aston Martin di F1 2023.
- Alpine menyampaikan salam perpisahan kepada pembalap gaek tersebut.
- Kepergian Alonso dari Alpine membuka kesempatan Oscar Piastri bersaing di kelas utama.
SKOR.id - Aston Martin resmi mengumumkan perekrutan Fernando Alonso sebagai pilot baru mereka mulai F1 2023 pada Senin (1/8/2022).
Kabar ini cukup mengejutkan para penggemar Alonso. Pasalnya beberapa hari sebelum memutuskan pindah ke Aston Martin, sang pembalap sempat mengisyaratkan akan bertahan di Alpine.
Juara dunia dua kali itu berujar ia hanya butuh waktu 10 menit untuk menyepakati kontrak baru bersama tim yang dibelanya sejak 2021.
Alpine tentu kecewa dengan keputusan yang diambil Alonso. Apalagi, Prinsipal Otmar Szafnauer pun mengaku tim dan Alonso hanya tinggal membahas hal detail. Dokumen kontrak sudah disusun dan durasinya juga ditentukan.
Namun, Alpine tak mau larut dengan kekecewaan. Lewat postingan media sosial, tim asal Prancis itu menyampaikan salam perpisahan kepada Alonso.
“Kami mengharapkan yang terbaik untuk masa depan Fernando di Formula 1. Fernando selalu dan akan jadi, bagian dari keluarga Renault dan Alpine." tulis pernyataan Alpine.
"Kami bangga dan merasa terhormat telah berbagi begitu banyak momen di trek bersama-sama,”
“Kami berharap menyelesaikan musim 2022 dengan Fernando dengan warna biru dan akan lanjut mendorong kreas hingga lap terakhir pada November."
"Tim akan mengumumkan susunan pembalap Formula 1 musim 2023 pada waktunya.” sambung Alpine.
We wish Fernando the best for his future in Formula 1. Fernando has always been, and always will be, part of the Renault and Alpine family and we’re proud and privileged to have shared so many on-track moments together. pic.twitter.com/hyZOVdOKHb— BWT Alpine F1 Team (@AlpineF1Team) August 1, 2022
Alonso pun merespons kicauan tersebut, “Terima kasih, tim. Sebuah perjalanan hebat yang kita lakukan bersama. Saya akan memberikan semua dan menikmati setiap momen musim ini. Mengebut hingga akhir! Ayo Alpine.”
Kepergian pembalap gaek tersebut akan membuka jalan bagi Oscar Piastri. Juara Formula 2 2021 tersebut menganggur semusim karena tak kebagian kursi.
Piastri yang merupakan juara FIA F2 sekaligus anggota Akademi Alpine tak mampu membawa sponsor yang dibutuhkan tim-tim F1.
Piastri pun bekerja di balik layar sebagai pembalap cadangan Alpine. Dari sana, ia belajar banyak seputar seluk-beluk F1.
Pembalap muda Australia itu kini boleh bernapas lega karena kemungkinan besar keinginannya untuk bisa balapan di F1 bakal terwujud mulai musim depan.
Baca Berita F1 Lainnya:
Sebastian Vettel Pensiun, Fernando Alonso Resmi Gabung Aston Martin pada F1 2023
Fernando Alonso Buka Peluang Gantikan Sebastian Vettel di Aston Martin