- Rabu (18/5/2022), tim renang Indonesia menambahkan tiga medali SEA Games 2021.
- Gagarin Nathaniel Yus menyumbang medali pertama hari ini dengan perak di nomor 50m gaya dada putra.
- Tim estafet putri menutup lomba hari ini dengan medali perunggu.
SKOR.id - Tim renang Indonesia yang berlaga di SEA Games 2021 menambahkan tiga medali pada Rabu (18/5/2022).
Pada lomba yang berlangsung di My Dinh Water Sports Palace, Vietnam, Indonesia meloloskan enam wakil ke final dari tujuh nomor yang dipertandingkan hari ini.
Gagarin Nathaniel Yus yang turun di nomor 50m gaya dada putra menjadi penyumbang medali pertama bagi tim renang Indonesia hari ini.
Atlet 26 tahun tersebut finis kedua dengan catatan waktu 28,31 detik dan berhak atas medali perak.
Medali emas diraih oleh perenang tuan rumah Vietnam, Bao Pham Thanh, yang finis 0,03 detik lebih cepat daripada Gagarin.
Azzahra Permatahani yang turun di nomor 400m medley putri berhasil mengamankan medali perunggu dengan catatan waktu 4 menit 56,42 detik.
Medali emas dan perak diraih oleh perenang Thailand, Kwanmuang Kamonchanok (4 menit 49,98 detik) dan Pholjamjumrus Jinjutha (4 menit 52,32 detik).
Dengan hasil tersebut maka kontingen renang Indonesia belum menambah koleksi medali emas untuk hari ini.
Tim renang untuk sementara mengoleksi dua medali emas melalui Masriani Wolf (50m gaya punggung putri) dan Flairene Candrea Wonomiharjo (100m gaya punggung putri).
Flairene Candrea Wonomiharjo, Angel Gabriella Yus, Anandia Treciel V Evato, Patricia Yosita Hapsari yang tampil di nomor 4x100 medley relay putri menutup lomba hari ini dengan medali ketiga.
Keempat atlet tersebut secara total mencatatkan waktu 4 menit 13,86 detik dan memastikan Indonesia meraih medali perunggu.
Tim estafe Singapura tampil sangat dominan dengan catatan waktu 4 menit 7,62 deti untuk memastikan medali emas disusul tim Filipina dengan 4 menit 12,36 detik sebagai peraih perak.
Berita Renang Lainnya:
SEA Games 2021: Renang Tambah 1 Emas, Kali Ini dari Flairene Candrea Wonomiharjo
Renang SEA Games 2021: Masniari Wolf Akhiri 11 Tahun Puasa Medali Emas Sektor Putri Indonesia