SKOR.id - Sebuah kartu merah cepat mewarnai pertandingan final Copa Libertadores 2024, antara Atletico Mineiro vs Botafogo.
Laga final Copa Libertadores 2024 yang digelar di Stadion Mas Monumental, Minggu (1/12/2024) dimenangkan Botafogo dengan skor 3-1.
Ketiga gol Botafogo diceploskan Luis Henrique (35'), Alex Telles (44'-pen), dan Junior Santos (90'+7), sedangkan Atletico Mineiro membalas melalui Eduardo Vargas (47').
Sepanjang pertandingan ini, Botafogo menyelesaikan sebagian besar laga dengan hanya 10 pemain, setelah Gregore dikartu merah ketika memasuki menit kedua.
Dilansir dari Sky Italia, ada perdebatan mengenai waktu pemberian kartu merah untuk Gregore pada laga ini.
Sebenarnya pelanggaran keras Gregore terjadi pada saat laga baru berjalan 33 detik setelah sepak mula, saat kakinya mengenai kepala Fausto Vera.
Wasit laga tersebut, Facundo Tello Figueroa, langsung menghentikan laga karena Fausto Vera terkapar.
Meski keputusan kartu merah sudah hampir pasti diberikan, tetapi Facundo Tello Figueroa tak bisa langsung mengeluarkan Gregore, karena situasi kacau akibat protes para pemain.
Akhinya pada saat laga berjalan 64 detik, atau satu menit empat detik, Gregore resmi dikeluarkan dari lapangan.
Jelas ini menjadi rekor tercepat di laga final Copa Libertadores, tetapi bukan klartu merah yang tercepat dalam sejarah turnamen.
Pada 2014, Alejandro Bernal yang membela Atletico Nacional, dikeluarkan dari lapangan hanya 27 detik setelah bermain.
Di Liga Italia juga pernah terjadi kasus kartu merah cepat yang terjadi kurang dari 10 tahun lalu, yaitu pada tahun 2015 saat Mattia De Sciglio dikeluarkan 42 detik setelah sepak mula.
Kala itu ia membela AC Milan menghadapi Napoli, pelanggarannya tersebut berbuah penalti untuk I Partenopei.
Kasus yang lebih baru terjadi pada tahun 2023 lalu, saat Moise Kean dikartu merah pada detik ke-40 ketika membela Juventus melawan AS Roma.
Namun, hingga saat ini rekor tercepat di Liga Italia masih dipegang Giuseppe Lorenzo, yang diusir setelah 10 detik bermain.
Sebagai catatan, Giuseppe Lorenzo yang saat itu membela Bologna melawan Parma pada Desember 1990, berstatus sebagai pemain pengganti.
Kartu merah cepat juga pernah dialami legenda Liverpool, Steven Gerrard, yang diusir setelah baru masuk selama 38 detik.
Momen tersebut terjadi pada 22 Maret 2015 saat tampil menghadapi Manchester United, setelah melakukan pelanggaran keras.
Namun, catatan tersebut masih belum bisa menyamai kartu merah tercepat yang terjadi di Liga Inggris.
Sebelumnya, telah ada rekor kartu merah tercepat di level amatir Liga Inggris saat David Pratt diusir ketika laga berjalan tiga detik setelah sepak mula.
Saat itu David Pratt melanggar keras Chris Knowles pada laga Chippenham Town vs Bashley.
Rekor tersebut akhirnya pecah pada 20 Januari 2007 oleh Keith Gillespie di laga Sheffield United vs Reading.
Hanya 0 detik!, tetapi Keith Gillespie harus diusir wasit dari lapangan karena menyikut Stephen Hunt.
Secara teknis Keith Gillespie telah masuk selama 20 detik ke dalam lapangan, tetapi ia sudah dikartu merah ketika permainan belum dilanjutkan.
Jadi secara statistik, di laga tersebut belum mencatatkan satu detik pun dalam pertandingan.