- Empat dari lima wakil Indonesia yang tampil pada hari kedua Malaysia Open 2022 berhasil mengemas kemenangan.
- Shesar Hiren Rhustavito mendapatkan tiket babak kedua setelah Rasmus Gemke retired karena cedera.
- Total 12 wakil Merah Putih akan bertanding di babak 16 besar Malaysia Open 2022.
SKOR.id - Indonesia berhasil menambah empat wakil ke babak 16 besar Malaysia Open 2022 setelah meraih kemenangan pada laga yang digelar Rabu (29/6/2022).
Mereka adalah Shesar Hiren Rhustavito, Ribka Sugiarto/Febby Valencia Dwijayanti Gani, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.
Kemenangan Ahsan/Hendra atas Ren Xiang Yu/Tan Qiang (Cina) dengan skor 17-21, 21-15, 21-14 sempat diwarnai drama protes.
Pasangan yang berjuluk Daddies tersebut mengaku dirugikan atas keputusan umpire di pertengahan gim kedua.
Pada sisi lain kemenangan cukup mudah, meskipun sempat meraba-raba permainan lawan dan kondisi lapangan, didapatkan oleh pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Pasangan BaKri tersebut menang 21-19, 21-6 di pertemuan pertama mereka dengan Jones Ralfy Jansen/Jan Colin Voelker (Jerman).
Laga wakil Indonesia hari ini ditutup dengan kelolosan Shesar Hiren Rhustavito yang melaju ke babak 16 besar setelah Rasmus Gemke (Denmark) memutuskan retired karena cedera.
Dengan tambahan empat wakil tersebut maka total 12 wakil Merah Putih akan bertanding di Axiata Arena pada Kamis (30/6/2022).
Pasalnya, delapan wakil Indonesia yang lain telah lebih dulu mengantongi tiket babak kedua karena bermain di hari sebelumnya.
Berikut ini hasil 5 wakil Indonesia di hari kedua Malaysia Open 2022:
Tunggal Putra
- Shesar Hiren Rhustavito vs Rasmus Gemke (Denmark): 15-21, 11-9 (retired)
Ganda Putra
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3) vs Ren Xiang Yu/Tan Qiang (Cina): 17-21, 21-15, 21-14 (50 menit)
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Jones Ralfy Jansen/Jan Colin Voelker (Jerman): 21-19, 21-6 (29 menit)
Ganda Putri
- Ribka Sugiarto/Febby Valencia Dwijayanti Gani vs Vivian Hoo/Lim Chiew Sien (Malaysia): 21-18, 21-17 (36 menit)
Ganda Campuran
- Hafiz Faizal/Serena Kani vs Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han Jessica (Singapura): 14-21, 18-21 (26 menit)
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Rekap Hasil Malaysia Open 2022, Selasa (28/6/2022): Indonesia Loloskan 8 Wakil ke 16 Besar
Malaysia Open 2022: Raih Kemenangan Perdana, Rinov/PithaTak Terpengaruh Suporter Tuan Rumah