- Final Indonesia International Challenge 2022 berlangsung di Yogyakarta pada Minggu (2/10/2022).
- Gelar pertama Indonesia dipersembahkan oleh Ester Nurumi Tri Wardoyo.
- Tuan rumah meraih tiga gelar dan berstatus juara umum.
SKOR.id - Minggu (2/10/2022), Indonesia International Challenge 2022 mempertandingkan partai finalbdi GOR Among Raga, Yogyakarta.
Tuan rumah Indonesia meloloskan delapan wakil yang tersebar di empat kategori, kecuali tunggal putra.
Derbi Merah Putih terjadi di sektor tunggal putri antara Ester Nurumi Tri Wardoyo dan Komang Ayu Cahya Dewi.
Dan ganda campuran antara Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami vs Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil.
Berry Angriawan/Rian Agung Saputro yang turun di partai pertama gagal menyumbang gelar juara setelah kalah dari wakil Jepang, Taki Nomura/Yuichi Shimogami.
Gelar pertama tuan rumah dipersembahkan oleh Ester yang menang 15-21, 21-14, 21-15 atas Komang di partai final.
Gelar selanjutnya dipersembahkan oleh Anggia Shitta Awanda/Putri Larasati dan Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami.
Dengan tiga gelar juara, Indonesia finis sebagai juara umum Indonesia International Challenge 2022.
Berikut ini hasil final Indonesia International Challenge 2022:
Ganda Putra
Berry Angriawan/Rian Agung Saputro vs Taki Nomura/Yuichi Shimogami (Jepang): 16-21, 15-21 (35 menit)
Tunggal Putri
Komang Ayu Cahya Dewi vs Ester Nurumi Tri Wardoyo: 21-15, 14-21, 15-21 (64 menit)
Tunggal Putra
Lin Kuan-Ting (Taiwan) vs Keita Makino (Jepang): 14-21, 21-14, 21-14 (63 menit)
Ganda Putri
Anggia Shitta Awanda/Putri Larasati vs Sung Yu-Hsuan/Wang Szu-Min: 21-19, 22-20 (64 menit)
Ganda Campuran
Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami vs Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil: 21-17, 14-21, 21-16 (58 menit)
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Ester Tri Wardoyo Rebut Trofi Senior Perdana di Indonesia International Challenge 2022
Indonesia International Challenge 2022, Komang Ayu di Ambang Gelar Perdana