SKOR.id - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati fokus mempersiapkan diri menjelang Badminton Asia Championships 2023 (BAC 2023).
Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023 dijadwalkan berlangsung di Dubai, Uni Emirat Arab, pada 25-30 April mendatang.
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang kini menduduki peringkat ke-11 dunia mengaku hanya memiliki sedikit waktu untuk mempersiapkan turnamen tersebut.
Setelah terhenti di semifinal Orleans Masters 2023, Rehan/Lisa hanya memiliki jeda waktu 10 hari sebelum berangkat ke Dubai untuk Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023.
Oleh karena itu, Rehan bertekad memanfaatkan waktu yang tersisa dengan latihan maksimal dan membenahi berbagai kekurangan sebagai pasangan ganda campuran.
"Persiapan kami memang hanya sebentar, hanya ada jeda 10 hari setelah pulang dari tur Eropa. Jadi kami maksimalkan saja waktu yang ada," kata Rehan.
Putra dari salah satu legenda bulu tangkis Indonesia, Tri Kusharjanto, tersebut mengaku fokus membenahi dua hal jelang BAC 2023.
"Kami menitikberatkan pada fokus di lapangan," ujar juara Hylo Open 2022 tersebut menegaskan.
"Setelah empat pertandingan di Eropa kemarin, kami mau perbaiki dan tingkatkan lagi fokusnya, juga powernya."
Meskipun tidak dibebani target juara, Rehan dan Lisa bertekad naik podium di Dubai nanti.
Mereka cukup percaya diri menyambut Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023 berkat hasil cukup memuaskan selama tur Eropa di bulan Maret hingga April kemarin.
Salah satunya ketika membuat kejutan di All England 2023 dengan menembus partai semifinal, sebelum kalah 17-21, 13-21, 21-13 dari Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Cina).
"Saya dan Lisa punya modal cukup bagus dari tur Eropa kemarin jadi saya berharap di sana nanti kami bisa main lebih baik, lebih maksimal, dan ingin naik podium," kata Rehan.
PBSI sebagai induk bulu tangkis Indonesia menargetkan tiga medali emas selama BAC 2023.
Rionny Mainaky selaku Kabid Binpres PBSI mengatakan bahwa tiga sektor yang diharapkan menyumbang kemenangan adalah tunggal putra, ganda putra, dan tunggal putri.
"Kalau dari (kejuaraan) Asia saya harapkan bisa tiga ya. Ada dari tunggal putra, ganda putra, dan tunggal putri," kata Rionny Mainaky menjelaskan.