- Real Madrid memasukkan nama Erling Haaland dan Kylian Mbappe ke dalam daftar belinya.
- Namun, Los Blancos tampaknya akan gagal merekrut yang pertama.
- Sebab agen Haaland malah sudah capai kesepakatan dengan Barcelona.
SKOR.id - Real Madrid menjadi salah satu tim yang serakah pada bursa transfer musim panas mendatang.
Bagaimana tidak, Los Blancos menginginkan dua nama besar sekaligus masuk ke dalam skuad mereka.
Dua pemain yang dimaksud adalah Kylian Mbappe dan Erling Haaland. Namun untuk nama yang kedua, Los Blancos tampaknya harus mengaku kalah.
Dilansir dari Sportbible, agen Haaland, Mini Raiola, malah dikabarkan sudah menjalin kesepakata dengan Barcelona.
Perjanjian tersebut dilaporkan belum membahas kesepakatan apapun soal proposal kontrak, termasuk detail gaji dan bonus.
Itu baru mengacu pada Barcelona yang diizinkan untuk benar-benar membeli pemain berusia 21 tahun itu, meski nantinya diyakini cukup sulit.
Haaland memang tertarik untuk pindah ke Liga Spanyol. Dalam sebuah wawancara sang pemain mengatakan lebih tertarik bermain di La Liga ketimbang Premier League.
Meski demikian tentu saja, ia tak mau menjadi yang nomor dua. Sementara jika Mbappe bergabung ke Real Madrid, kemugkinan besar ia akan menjadi pusat strategi Carlo Ancelotti.
Dan sebagai pemain yang ingin bersinar, tentu Los Blancos bukan tempat yang pas buat Haaland.
Belum diketahui berapa harga yang harus dibayarkan klub peminat kepada Borussia Dortmund untuk memboyong Erling Haaland.
Namun beberapa klaim menyatakan bahwa ia memiliki klausul pelepasan sebesar 68 juta pounds atau setara dengan Rp 1.3 triliun.
Barca perlu mengumpulkan banyak uang dari penjualan pemain jika ingin menebus Erling Haaland dalam waktu dekat.
Profil Timnas Brunei Darussalam: Negara Kaya, Minim Prestasi di Sepak Bola https://t.co/txiYk5M3ct— SKOR.id (@skorindonesia) January 5, 2022
Berita Liga Spanyol Lainnya:
VIDEO: Bertemu Alcoyano, Real Madrid Hanya Gunakan Skuad Lapis Kedua
Setelah Ferran Torres dan Pedri, Presiden Barcelona Positif Covid-19