- Real Madrid dan Atletico Madrid bersaing dapatkan Alejandro Garnacho dari Manchester United.
- Real Madrid dan Atletico Madrid menyiapkan Alejandro Garnacho dalam rencana janga panjang.
- Musim ini Alejandro Garnacho mendapat kesempatan tampil di tim utama di bawah Erik ten Hag.
SKOR.id - Real Madrid an Atletico Madrid dikabarkan bersaing ketat untuk mendatangkan Alejandro Garnacho dari Manchester United.
Real Madrid dan Atletido Madrid tertarik untuk menjadikan Alejandro Garnacho menjadi bagian rencana jangka panjang mereka.
Musim ini Alejandro Garnacho mencuri perhatian berkat penampilannya bersama Manchester United di bawah asuhan Erik ten Hag.
Tercatat musim ini Alejandro Garnnacho tampil adalam 16 pertandingan dengan sumbangan lima assist di bawah Erik ten Hag.
Alejandro Garnacho diketahui lahir di Madrid, Spanyol, tetapi ia telah dalam lima kesempatan membela timnas Argentina U-19.
Keinginan Real Madrid dan Atletico Madrid kemungkinan akan sedikit terganjal dengan keinginan Manchester United.
Sebab Manchester United juga tak mau begitu saja kehilangan salah satu pemain muda terbaik mereka.
Saat ini Setan Merah sedang mempertimbangkan untuk memberikan kontrak baru kepada Garnacho.
Kontrak Garnacho akan berakhir dalam 18 bulan lagi, sehingga pada Januari 2024 mendatang ia bebas bernegosiasi dengan klub lain.
Untuk mencegah Garnacho hengkang, Manchester United akan menawarkan gaji berlipat dari yang ia terima saat ini.
Berita Liga Spanyol Lainnya:
Carlo Ancelotti Isyaratkan Tak Tertarik Datangkan Jude Bellingham ke Real Madrid
VIDEO: Barcelona Kesulitan Lawan Tim Divisi Tiga, Xavi Hernandez Tetap Puas