- Paris Saint-Germain akan bertemu dengan RB Leipzig di semifinal Liga Champions.
- Pelatih PSG, Thomas Tuchel, mengandalkan bintangnya asal Brasil, Neymar.
- Meski begitu, pelatih asal Jerman itu tidak mengecilkan peran dari pemain lain.
SKOR.id - Paris Saint-Germain (PSG) akan berhadapan dengan RB Leipzig di semifinal Liga Champions 2019-2020.
Pelatih PSG, Thomas Tuchel, memberikan pujian kepada salah satu bintangnya, yaitu Neymar.
Tuchel menyebut penyerang asal Brasil itu sebagai sosok pemimpin yang memiliki kualitas, kepercayaan diri, dan keberanian.
"Neymar adalah pemimpin, pemain yang menunjukkan kepemimpinan melalui kualitas, kepercayaan diri, dan keberaniannya di lapangan," kata Tuchel, dikutip Marca.
"Dia adalah pesepak bola yang selalu ingin menang, dia sangat lapar akan hal itu dan ia punya kemampuan berjuang untuk itu, tapi dia tidak bisa menjadi juara sendiri, itu tidak mungkin," ia menyambung.
Lebih lanjut, juru taktik asal Jerman itu membeberkan beberapa kelebihan yang dimiliki RB Leipzig dari sudut pandangnya.
"Laga ini akan menjadi pertandingan yang sangat mengandalkan fisik, Mereka sangat agresif dan berani," ujar Thomas Tuchel.
"Tidak, ini bukan momen bersejarah, ini hanya semifinal dan kami di sini berjuang untuk menang," pungkas sang pelatih.
Ini adalah kali kedua bagi PSG tampil di babak semifinal Liga Champions, sebelumnya klub berjuluk Les Parisiens berhasil mencapai fase yang sama pada edisi 1994-1995.
Laga antara Paris Saint-Germain versus RB Leipzig akan berlangsung pada Selasa (18/8/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari nanti WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Marc-Andre Ter Stegen Cedera, Barcelona Berburu Kiper Baruhttps://t.co/6tF9TEB3xG— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 18, 2020
Berita Paris Saint-Germain Lainnya:
Prediksi Semifinal Liga Champions: RB Leipzig vs PSG
Jelang RB Leipzig vs PSG: Kylian Mbappe Pulih, Keylor Navas dan Thiago Silva Cedera