- Ramdani Lestaluhu mengaku ada dua sosok pemain yang banyak mempengaruhi permainan pada karier sepak bolanya.
- Gelandang Persija Jakarta Ramdani Lestaluhu itu mengidolakan Pablo Aimar dan Adreas Iniesta.
- Selain itu, Ramdani Lestaluhu juga mengagumi tiga mantan gelandang timnas Indonesia yaitu Imran Nahumarury, Firman Utina, dan Ponaryo Astaman.
SKOR.id - Gelandang Persija Jakarta, Ramdani Lestaluhu memiliki sosok penting dalam perkembangan kariernya pada sepak bola.
Saat ini, Ramdani Lestaluhu masih jadi pemegang rekor pemain termuda yang bermain di kompetisi tertinggi Liga Indonesia.
Ternyata kiprahnya untuk menjadi pemain profesional ini terinspirasi dari dua pemain yang sempat bermain pada dua klub besar Liga Spanyol.
Dua pemain idola Ramdani itu adalah Pablo Aimar, mantan pemain tengah Valencia, dan Andreas Iniesta, eks-gelandang FC Barcelona.
Ramdani mengaku gaya permainannya banyak terpengaruh dari dua pesepak bola profesional tersebut.
“Saya untuk (pemain) luar (negeri) saat di Maluku, suka Pablo Aimar dari Argentina yang pernah bermain untuk Valencia," ujar Ramdani.
"Setelah Aimar memutuskan pensiun, saya juga mengidolakan Andreas Iniesta dari Barcelona,” katanya.
Namun, pemain berusia 28 tahun itu mengaku tak hanya berkiblat dari pemain luar negeri saja.
Beberapa pemain lokal turut menjadi acuannya dalam berkarier sebagai pilar lini tengah.
Ada beberapa pesepak bola yang dikagumi oleh Ramdani. Di antaranya, tiga mantan gelandang Timnas Indonesia yaitu Imran Nahumarury, Firman Utina, dan Ponaryo Astaman.
“Kalau dulu masih di kampung, saya mengidolai Imran Nahumarury. Dia punya passing yang bagus," ujar Ramdani.
"Ketika sudah di Jakarta, saya punya idola Firman Utina. Selain dia jago melakukan long pass, Firman juga baik dalam urusan drible dan sangat bagus," ucapnya.
"Satu lagi, saya juga suka Pornaryo. Dia tipikal bertahannya sangat bagus dan simpel," tutur pesepak bola asal Tulehu, Maluku ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia
Berita Ramdani Lestaluhu lainnya:
Best XI Versi Ramdani Lestaluhu: Cuma Satu Pemain Asing dan Naturalisasi
Di Balik Kisah Nomor Punggung 7, Ramdani Lestaluhu Minta Izin kepada Legenda