SKOR.id - Inter Milan berhasil memastikan diri meraih gelar Scudetto Liga Italia (Serie A) musim 2023-2024, sekaligus menjadi yang ke-20 sepanjang sejarah mereka.
Kepastian gelar Scudetto yang diraih Inter Milan diperoleh setelah mereka mengalahkan AC Milan pada giornata ke-33 Liga Italia 2023-2024 dengan skor tipis 2-1.
Gelar ini menjadi yang pertama bagi Inter Milan setelah terakhir kali meraihnya pada musim 2020-2021, sekaligus menjadi trofi Serie A pertama yang dipersembahkan Simone Inzaghi untuk I Nerazzurri.
Berkat gelar Liga Italia ke-20 ini, musim depan Inter Milan berhak memakai dua bintang di lambang mereka.
Selain kesuksesan merengkuh trofi, Inter Milan juga banjir pundi-pundi uang dan keuntungan finansial lain dari berbagai sumber.
Gelar Scudetto musim ini meningkatkan pendapatan I Nerazzurri yang berasal dari berbagai sumber, salah satunya adalah hak siar TV.
Diperkirakan mereka memperoleh pendapatan sekitar 170 juta euro atau sekitar Rp2,94 triliun berkat prestasi yang mereka dapatkan.
Dilansir dari Sky Italia, berikut ini jumlah penghasilan yang bisa diperoleh Inter Milan setelah meraih gelar Scudetto, menurut perkiraan Calcio e Finanza.
Pendapatan dari Serie A
Angka distribusi untuk musim ini belum ditentukan, tetapi melihat angka musim lalu, sekitar 122 juta euro dibayarkan kepada 20 klub di Liga Italia berdasarkan peringkat.
Misim lalu Napoli menjadi juara dan memperoleh pendapatan 19 juta euro, Lazio di peringkat kedua dengan 16 juta euro, pendapatan Inter Milan diperkirakan tidak jauh berbeda dari sang juara musim lalu.
Hak Siar TV
Inter Milan telah menyampaikan dalam laporan setengah tahunan Inter Media and ommunication, bahwa mereka mengharapkan jumlah jaminan minimum sebesar 78 juta euro (dalam skenario terburuk dengan posisi terakhir di klasemen Serie A 2023-2024).
Jumlahnya meningkat menjadi 100 juta euro setelah mereka berhasil menjadi juara musim ini, naik 13 juta euro dari tahun lalu (87 juta euro).
Pendapatan dari UEFA
Memenangkan Scudetto tak akan mementukan angka pendapatan untuk berpartisipasi di Liga Champions yang memaklai format baru musim depan.
Item "market pool" akan hilang, dan tergantung pada peringkat nasional setiap klub, digabung dengan peringkat 10 tahun di kejuaraan nasional.
Bagian yang dikatikan dengan hak siar TV Eropa didistribusikan berdasarkan rata-rata bobot pasar nasional individu dan peringkat UEFA selama lima tahun terakhir.
Bagian non-Eropa yang akan dikaitkan dengan peringkat historis per sepuluh tahun, tidak termasuk poin dari gelar yang dimenangkan dalam sejarah.
Menurut Calcio e Finanza, Inter Milan diperkirakan memperoleh pendapatan minimum sekitara 50 juta euro.
Pendapatan dari Sponsor
Bonus dari sponsor akan ditambahkan ke perhitungan total, seperti yang dilakukan oleh Paramount, tetnat perjanjian dengan Paramount+ yang juga telah diperpanjang untuk musim ini dengan total sebesar 11 juta euro.
Perjanjian dengan Nike memberikan biaya tetap tahunan sebesar 21,25 juta euro ditambah biaya variabel yang terkait dengan pencapaian penampilan dari tim utama putra dan putri Inter Milan.
Perjanjian sponsor dengan U-Power bernilai biaya tetap sebesar 18 juta euro, di samping biaya variabel terkait pencapaian I Nerazzurri.