- Rafael Nadal tidak mempermasalahkan jika rekornya disalip oleh Roger Federer atau Novak Djokovic.
- King of Clay memiliki ambisi pribadi dan itu bukan semata-mata mengejar gelar grand slam.
- Petenis asal Spanyol tersebut antusias menyambut penonton di Citi Open 2021.
SKOR.id - Rafael Nadal mengaku santai soal posisinya yang sejajar dengan Roger Federer dan Novak Djokovic di daftar peraih gelar grand slam terbanyak.
Petenis asal Spanyol tersebut bahkan mengaku tidak terpancing untuk mati-matian menambah gelar grand slamnya menjadi 21.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Meski menganggap grand slam sebagai turnamen istimewa, Rafael Nadal akan legawa jika Roger Federer atau Novak Djokovic menyalipnya.
Sebagai informasi, ketiga petenis tersebut berpotensi melampaui torehan 20 gelar grand slam pada US Open 2021, akhir Agustus mendatang.
"Fakta bahwa Novak punya 20 gelar, Roger 20 gelar, dan saya 20 gelar, tak meningkatkan motivasi atau tekanan bagi saya," ucapnya.
"Tujuan saya tak akan berubah dan saya punya jalan sendiri. Jika nanti Novak atau Roger bermain (di US Open 2021) dan menang, saya akan ucapkan selamat."
"Saya tidak akan merasa frustrasi karena saya telah mencapai apa yang bahkan tidak pernah saya impikan sebelumnya. Saya hanya akan terus berjuang."
Untuk saat ini, fokus utamanya adalah kembali mencapai level prima di Citi Open dan melanjutkannya dengan US Open 2021, akhir Agustus ini.
"Saya masih belum 100 persen. Tujuan saya adalah mendekati 100 persen ketika mulai bertanding," ujar petenis berjulukan King of Clay itu.
Dalam beberapa kesempatan, Nadal selalu mengatakan bahwa tujuan kariernya ke depan adalah bermain demi kebahagiaan.
Dan salah satu kebahagiaannya sebagai petenis adalah melihat kerumunan memenuhi bangku penonton saat turnamen berlangsung.
Oleh karena itu, Nadal yang tengah bertanding di Washington sangat antusias dengan keputusan panitia Citi Open 2021 yang membuka keran penonton.
"Saya rasa secara umum setiap olahraga membutuhkan penonton. Kondisi (tanpa penonton) lebih berat untuk para pemain veteran karena para pemain muda punya energi lebih besar," tuturnya.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
Sebastian Vettel Jagokan Max Verstappen Dibanding Lewis Hamilton, Ini Sebabnya https://t.co/R6pRhIMGaG— SKOR.id (@skorindonesia) August 3, 2021
Berita Tenis Lainnya:
Prediksi Rafael Nadal untuk Novak Djokovic di US Open 2021
Olimpiade Tokyo 2020: Curahan Hati Petenis Alexander Zverev Usai Raih Medali Emas