- Putra sulung Wayne Rooney, Kai Rooney, tampil impresif bersama Manchester United U-12 melawan Liverpool.
- Ia memborong empat gol dalam drama sembilan gol kontra The Reds.
- Pemain 11 tahun tersebut menandatangani kontrak dengan tim junior Setan Merah sejak Desember 2020.
SKOR.id - Buah jatuh tak jauh dari pohonnya. Pepatah tersebut tampaknya cocok disematkan kepada Kai Rooney, menyusul penampilan impresifnya bersama Manchester United U-12.
Ketajaman putra Wayne Rooney, Kai Rooney, sudah terlihat sejak dini. Anak 11 tahun tersebut baru saja mencetak empat gol untuk Manchester United U-12 di laga melawan Liverpool.
Kai Rooney tampil berseragam Setan Merah pada pertandingan antar tim junior kontra Liverpool. Ia pun unjuk gigi dengan melesakkan semua gol untuk Manchester United.
Sayang itu tidak dapat menghindarkan timnya dari kekalahan 4-5 kontra Liverpool, seperti yang diungkapkan Kai Rooney dalam Insta Story-nya.
Putra sulung Wayne Rooney ini sudah menjadi bagian akademi United sejak mendatangani kontrak di tim junior pada Desember 2020.
Saat itu, Wayne Rooney mengungkapkan kebanggaannya dengan mengatakan, “Hari yang membanggakan. Kai menandatangani kontrak untuk Manchester United. Teruslah bekerja keras, nak.”
Sejak saat itu, Kai Rooney memang beberapa kali menyita perhatian berkat penampilan ciamiknya di lapangan.
Sebelum ini, ia pernah membukukan hat-trick untuk timnya, dan sekarang ia mencetak quat-trick dalam laga melawan rival abadi, Liverpool, pada laga yang diwarnai sembilan gol tersebut.
Kai Rooney bukan satu-satunya anak pesepak bola dunia yang menimba ilmu di akademi United.
Anak pertama Cristiano Ronaldo, Cristiano Ronaldo Jr, juga bergabung dengan akademi Manchester United ketika ayahnya kembali ke Old Trafford dari Juventus di musim panas kemarin.
Ia seusia dengan Kai Rooney, sehingga besar kemungkinan keduanya bakal menjadi tandem menakutkan seperti yang pernah ayah mereka lakukan saat sama-sama membela the Red Devils.
Rayakan Ultah ke-40, Berikut 10 Kalimat Songong Zlatan Ibrahimovic yang Tak Terlupakan https://t.co/cOwWdtflOe— SKOR.id (@skorindonesia) October 4, 2021
Berita Wayne Rooney Lainnya
5 Duo Penyerang Terbaik Sepanjang Sejarah Manchester United: Ada Cristiano Ronaldo-Wayne Rooney
Cristiano Ronaldo Jr dan Putra Wayne Rooney Bakal Jadi Duet Maut Manchester United