- PUBG Mobile ditengarai akan mendapatkan update map terbaru.
- Pasalnya map terbaru PUBG Mobile telah hadir di server beta pada Rabu (3/2/2021).
- Map tersebut adalah map kecil yang ada di "kakak" PUBG Mobile, Karakin.
SKOR.id - Karakin akan segera datang di PUBG Mobile.
PUBG Mobile tampaknya akan segera mendapatkan map terbarunya.
Map yang direncanakan menjadi pilihan keenam bagi para pemain PUBG Mobile tersebut telah hadir di server beta pada Rabu (3/2/2021).
Map yang dimaksud adalah map 2x2 yang juga dimiliki sang "kakak", Karakin.
Karakin adalah map 2x2 yang bertema di sebuah pulau kecil di Afrika Utara.
Map tersebut pertama kali muncul di PUBG versi PC pada Februari 2020.
Jika memang nantinya resmi hadir di PUBG Mobile, Karakin bukan menjadi satu-satunya map berukuran 2x2.
Sebab sebelumnya sudah ada map Livik yang juga memiliki ukuran yang sama.
Sama seperti Livik, Karakin juga membatasi pemain yang bisa masuk ke sana menjadi hanya 64 orang.
Selain map Karakin, PUBG Mobile 1.3.0 beta juga menghadirkan senjata baru, yakni Panzerfaust.
Belum diketahui kapan PUBG Mobile patch 1.3.0 akan resmi diluncurkan akan tetapi musim ke-17 PUBG Mobile yang tengah berjalan saat ini rencananya akan berakhir pada 21 Maret mendatang.
Sehingga diprediksi Karakin dan berbagai update baru di patch 1.3.0 akan hadir usai tanggal tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Pro Player Esport yang Pernah Balik ke Pelukan Mantan https://t.co/lWGFNJtUVO— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 4, 2021
Berita PUBG Mobile lainnya:
Transfer PUBG Mobile: EVOS Esports Umumkan Kepergian Satu Pemain
Transfer PUBG Mobile: Victim Esports Umumkan Kepergian Dua Player