- Hari Kasih Sayang atau Valentine Day 2020 dipastikan PSSI bakal menjadi momen pertama timnas Indonesia menjalani TC di bawah pelatih Shin Tae-yong.
- Pada 14 Februari 2020 atau saat Hari Kasih Sayang, PSSI menegaskan timnas Indonesia akan memulai TC.
- Ini adalah pemusatan latihan pertama timnas Indonesia level senior sejak pergantian pelatih.
SKOR.id - Periode pertama pemusatan latihan atau training center (TC) timnas Indonesia untuk level senior sudah ditetapkan oleh PSSI baik waktu dan tempatnya.
Timnas Indonesia dipastikan memulai TC tepat Hari Kasih Sayang tahun ini atau Jumat (14/2/2020). Sebelumnya, TC timnas Indonesia sempat simpang siur.
Namun, Wakil Ketua Umum PSSI, Cucu Somantri mengatakan, TC skuad Garuda level senior akan mulai pada 14 dan selesai pada 22 Februari 2020.
Baca Juga: Daftar 34 Pemain Timnas Indonesia di Medsos adalah Hoax
"TC timnas Indonesia pada 14-22 Februari 2020 dan lokasinya di Stadion Madya," ujar Cucu singkat saat dikonfirmasi.
Baca Juga: Pemain Tak Fit, Problem Utama Indonesia Patriots
Piala AFF 2020 adalah sasaran utama timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong dan turnamen tersebut berlangsung akhir tahun ini.
Namun sebelum menuju turnamen sepak bola antar negara ASEAN itu, timnas Indonesia memiliki kewajiban main pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Peluang skuad Garuda lolos ke fase selanjutnya kualifikasi sudah tertutup, sebab lima laga yang dijalani timnas Indonesia selalu berakhir dengan kekalahan.
Baca Juga: Andres Iniesta dan Dua Eks Pilar Barcelona Rebut Piala Super Jepang 2020
Skuad Garuda dua kali kalah dari Malaysia baik laga tandang maupun kandang. Mereka juga kalah saat menjamu Thailand dan Vietnam serta kalah dari tuan rumah Uni Emirat Arab (UEA).
Pada tahun ini untuk agenda kualifikasi, timnas Indonesia memainkan tiga laga lagi yaitu partai tandang ke markas Vietnam dan Thailand serta menjamu UEA.
Laga-laga itu akan terlaksana pada Maret dan April 2020.
Baca Juga: Persita Bangun Chemistry Menuju Liga 1 2020 dan Cetak 9 Gol
Namun di luar laga kualifikasi dan sebelum terjun ke Piala AFF 2020, PSSI punya agenda bagi timnas Indonesia.
PSSI kabarnya menyiapkan sejumlah pertandingan internasional saat FIFA Matchday untuk skuad Garuda.