- PSM Makassar akan bersua PSS Sleman pada pekan pertama Liga 1 2020 di markas mereka, Stadion Andi Mattalatta.
- Aaron Evans, yang musim lalu memerkuat PSM, mengaku senang bisa kembali ke Makassar bersama PSS Sleman.
- Pemain asal Australia itu ingin mencuri poin di markas PSM.
SKOR.id - Laga antara PSM Makassar kontra PSS Sleman pada pekan perdana Liga 1 2020 menjadi momen spesial bagi bek asing, Aaron Evans.
Selain menjadi debut Aaron Evans bersama PSS Sleman pada kompetisi resmi, dia juga akan bersua tim yang ia bela musim lalu.
Bek asal Australia itu pun mengaku antusias untuk menghadapi bekas klubnya itu dan kembali ke Kota Makassar.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Liga 1 2020: PSM Makassar vs PSS Sleman
"Saya sangat antusias kembali ke Makassar (meski sebagai lawan)," kata Aaron Evans, pada sesi konferensi pers, Sabtu (29/3/2020).
"Saya memiliki musim yang bagus di sini. Tetapi, saya akan tetap memberikan yang terbaik untuk PSS untuk sekarang."
Selama memerkuat PSM Makassar, Aaron Evans jadi salah satu pilar penting di barisan belakang.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Liga 1 2020: PSM Makassar vs PSS Sleman
Ia tercatat sebagai pemain yang paling banyak tampil untuk PSM Musim lalu, dengan 29 penampilan dan mencetak dua gol.
Pemain 25 tahun itu pun menyebut masa-masa bermain bersama skuad Juku Eja sebagai periode terbaik dalam karier sepak bolanya.
Pasalnya, ia ikut antarkan PSM Makassar meraih gelar juara Piala Indonesia 2018.
"Saya punya musim yang sangat baik bersama PSM tahun lalu," kata Evans.
Baca Juga: Bali United vs Persita, Widodo C Putro Enjoy saat Datang Jadi Musuh
"Saya siap untuk hadapi mereka besok," tutur pemain yang sempat berseragam Barito Putera selama dua musim itu.
Meski begitu, semua kenangan indah yang ia buat bersama Juku Eja sudah menjadi bagian dari masa lalunya.
Sekarang, Aaron Evans bakal memberikan yang terbaik untuk tim Elang Jawa.
Baca Juga: Aaron Evans Ungkap Alasan Pilih Gabung PSS Sleman
"Saya adalah pemain profesional. Jadi akan menjalankan tugas saya sebagai pemain sebaik mungkin," kata Evans.
Ia pun cukup optimistis bahwa PSS Sleman bisa mencuri poin pada laga perdana melawan PSM Makassar.
Musim lalu, Elang Jawa sukses menahan imbang Ferdinand Sinaga dan kolega. Itu jadi salah satu tim yang mampu mencuri poin di Stadion Andi Mattalatta.
Baca Juga: Katrin Budnik, Istri Striker Asing Persita Penikmat Makanan Pedas Indonesia