SKOR.id – Jakarta Electric PLN memulai perjalanan di Proliga 2024 dengan impresif. Tim voli putri asuhan Chamnan Dokmai sukses mengalahkan Jakarta Livin Mandiri dengan skor 3-0 (25-17, 25-17, 25-15).
Kemenangan ini diraih lewat performa impresif yang ditunjukkan Yolla Yuliana dan kawan-kawan pada laga perdana mereka pada Putaran 1 di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Jumat (26/4/2024).
Hasil maksimal tersebut pun diapresiasi tinggi oleh Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo. Ia mengaku sangat bangga atas kemenangan perdana tim.
Namun, ia meminta kepada seluruh pemain untuk tetap fokus karena Proliga baru dimulai. Masih banyak game yang harus dilakoni Jakarta Electric PLN.
“Kemenangan ini tentu menjadi penyemangat dan akan meningkatkan rasa percaya diri. Seluruh pemain harus tetap fokus agar bisa menjaga kemenangan di pertandingan selanjutnya,” ujar Darmawan.
Sementara itu, menurut Pelatih Kepala Jakarta Electric PLN Chamnan Dokmai, keberhasilan mengalahkan Jakarta Livin Mandiri adalah modal awal yang bagus untuk tim menghadapi laga-laga berikutnya.
“Kemenangan di laga perdana menjadi sangat penting bagi kami untuk melanjutkan ke pertandingan-pertandingan selanjutnya,” Chamnan Dokmai menuturkan.
“Permainan kami cukup solid dan efektif. Namun ini baru awal, selanjutnya kami harus kembali fokus untuk menghadapi pekan ke-2,” imbuh pelatih asal Thailand.
Jakarta Electric PLN memperlihatkan permainan solid sejak set pertama melawan Jakarta Livin Mandiri, sehingga membuat sang rival kesulitan menembus pertahanan tim putri tersukses di Proliga tersebut.
Kemudian smes keras yang dilepaskan pemain asing asal Azerbaijan Katerina Zhidkova membawa Jakarta Electric PLN merebut set pertama, 25-17.
Masuk set kedua, kombinasi serangan efektif dan pertahanan kuat terus membawa Jakarta Electric PLN mendominasi dan kembali unggul 25-17.
Pada set ketiga, permainan Electric PLN berkembang. Juhaidar Yusaini yang masuk dari bangku cadangan mencetak 3 servis ace secara beruntun. Di pengujung laga, smes keras Zhidkova mengunci keunggulan 25-15.
Selanjutnya, Jakarta Electric PLN dijadwalkan melakoni dua pertandingan pada pekan ke-2 Proliga 2024, bertemu Jakarta Pertamina Enduro (2 Mei) dan menghadapi Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (5 Mei) di GOR Jatidiri Semarang.