SKOR.id - Memasuki musim 2024, kompetisi voli Proliga bakal kedatangan tim baru di sektor putri yang mengusung nama Jakarta Livin Mandiri.
Jakarta Livin Mandiri menjalani persaingan dengan bermaterikan mayoritas pemain muda. Rata-rata usia skuad yang didaftarkan ke Proliga 2024 pun mencapai 20,8 tahun.
Meski demikian, ada beberapa nama dalam skuad yang sudah tak asing di telinga fans. Misalnya saja Vera Mayola yang pada musim lalu bermain untuk Jakarta Elektrik PLN.
Jakarta Livin Mandiri juga akan diperkuat Adinda Indah Permatasari, pevoli muda yang menjadi reporter televisi untuk tayangan Proliga 2023.
Adinda Indah Permatasari sebelumnya tercatat sebagai pemain Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia yang berhasil menjuarai Livoli Divisi Utama 2023.
Pada sisi lain, sorotan juga tertuju kepada sosok Venisa Dwi Oktaviani yang turut didaftarkan dalam roster Jakarta Livin Mandiri.
Venisa Dwi Oktaviani jadi perhatian tersendiri karena masih berusia 14 tahun dan tercatat sebagai pevoli termuda di Proliga 2024.
Sedangkan tugas kapten tim Jakarta Livin Mandiri bakal diemban oleh pemain lokal tertua dalam skuad. Sosok yang dimaksud adalah Putri Lestari (30 tahun).
Putri Lestari yang berposisi sebagai middle blocker sebelumnya tercatat pernah memperkuat tim voli putri Jakarta Elektrik PLN.
Pihak manajemen Jakarta Livin Mandiri pun sudah merekrut Liu Yan Han (Cina) dan Karsta Frances Lowe (Amerika Serikat) untuk mengisi slot pemain asing.
Liu Yan Han adalah sosok outside hitter berpengalaman. Sebelum ke Indonesia, ia tampil di Liga Turki bersama Zeren Spor Kulubu yang jadi tim pertamanya di luar Cina.
Perempuan 31 tahun itu juga sudah kenyang asam garam di level internasional. Liu Yan Han jadi bagian dari tim voli putri Cina saat juara FIVB World Cup 2015 dan 2019.
Karsta Frances Lowe pun tak kalah berpengalaman. Sepanjang kariernya, ia pernah bermain di liga Amerika Serikat, Puerto Riko, Italia, Cina, hingga Jepang.
Opposite 31 tahun itu juga pernah menyabet medali perunggu Olimpiade 2016, perak FIVB World Cup 2019, dan juara VNL 2019 bersama tim voli putri Amerika Serikat.
Kehadiran dua pemain asing sarat pengalaman ini diharapkan dapat mempersolid skuad lokal Jakarta Livin Mandiri yang masih minim menit bertanding di level profesional.
Sementara itu, skuad Jakarta Livin Mandiri bakal mengarungi kompetisi Proliga 2024 di bawah asuhan kepala pelatih Muhammad Ansori.
Muhammad Ansori adalah sosok pelatih berpengalaman di voli Indonesia. Salah satu sorotan dalam kariernya adalah kala membesut tim voli putri Jakarta Pertamina Energi.
Bersama Jakarta Pertamina Energi, ia berhasil menyabet gelar juara dalam ajang Proliga 2018 dan jadi runner up musim 2019.
Muhammad Ansori juga sosok pelatih yang membawa tim voli putri Jakarta TNI AL finis ketiga dalam kompetisi Livoli Divisi Utama 2023.
Selain itu, Muhammad Ansori pernah menukangi tim voli putri Indonesia kala tampil di Asian Games 2018.
Berikut daftar pemain yang didaftarkan Jakarta Livin Mandiri untuk kompetisi Proliga 2024:
NO | NAMA | POSISI |
1 | Naysilla Wiedy Kirana | Setter |
2 | Kadek Diva Yanti Putri Ardiantana | Opposite |
3 | Angeli Faulina | Middle Blocker |
4 | Pascalina Mahuze | Outside Hitter |
5 | Venisa Dwi Oktaviani | Outside Hitter |
7 | Vera Mayola | Outside Hitter |
8 | Putri Lestari (kapten) | Middle Blocker |
9 | Adinda Indah Permatasari | Middle Blocker |
12 | Nita Sesanti | Opposite |
13 | Epsilonita Rizki | Libero |
15 | Sulastri Rahma Aulia | Libero |
17 | Poppy Aulia Nursutan | Outside Hitter |
18 | Afra Hasna Nurhaliza | Setter |
19 | Liu Yan Han | Outside Hitter |
22 | Angelina Prechilia Elisabet Sualang* | Opposite |
25 | Karsta Frances Lowe | Opposite |
Kepala Pelatih: Muhammad Ansori
*) Nama baru yang masuk saat kompetisi sudah bergulir
Usai mendaftarkan pemain untuk putaran pertama Proliga 2024, masing-masing tim punya kesempatan untuk mengubah tiga nama hingga jelang pekan kelima dimulai.
Dari tiga jatah perubahan tersebut, dua di antaranya dialokasikan untuk pemain lokal sementara satu sisanya untuk pemain asing.
Jika jatah perubahan pemain asing tak dipakai maka sebuah tim bisa menggunakan slot tersebut untuk mengganti satu lagi pemain lokal.
Update Komposisi Tim
Jakarta Livin Mandiri melakukan satu pergantian pemain saat kompetisi Proliga 2024 memasuki pekan kelima.
Poppy Aulia Nursutan (outside hitter) yang mengisi roster pemain sejak awal musim digantikan oleh Angelina Prechilia Elisabet Sualang (opposite).
Akan tetapi, pergantian pemain yang dilakukan tim pendatang baru tersebut hanya bersifat sementara alias di luar tiga jatah "reguler" yang disediakan Proliga.
Angelina Prechilia Elisabet Sualang menggantikan posisi Poppy Aulia Nursutan yang memperkuat Indonesia dalam ajang Princess Cup Women's U-18 2024 pada 8–13 Juni.
Setelah menuntaskan tugasnya di Thailand, Poppy Aulia Nursutan pun bisa kembali dimasukkan ke dalam daftar pemain Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2024.