- Musim lalu, Mission Winnow Ducati menyia-nyiakan peluang emas untuk mengulang pencapaian menjadi juara dunia MotoGP 2007.
- Kans tim pabrikan Ducati musim lalu digagalkan secara dramatis oleh Repsol Honda pada seri terakhir MotoGP 2019.
- Mission Winnow Ducati kini siap menatap MotoGP 2020 dengan masih menggunakan duet yang sama, Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci.
SKOR.id - Musim lalu sebenarnya menghadirkan kans besar bagi tim pabrikan Ducati untuk mengulang kesuksesan mereka saat menjadi tim juara dunia MotoGP 2007.
Bagaimana tidak, tim pabrikan Ducati menjadi kontestan MotoGP 2019 yang memiliki dua pembalap berpenampilan konsisten sepanjang musim.
Performa duo pembalap Mission Winnow Ducati relatif lebih stabil ketimbang dua tim papan atas lain yang menjadi pesaing mereka.
Repsol Honda terlalu mengandalkan Marc Marquez seorang, sementara performa duet Valentino Rossi dan Maverick Vinales di Monster Energy Yamaha jauh dari kata stabil.
Peluang Mission Winnow Ducati untuk menjadi juara dunia terus terbuka lebar sebelum akhirnya pupus di seri pamungkas MotoGP 2019 lantaran dilangkahi Repsol Honda.
Baca Juga: Respons Ducati Seusai Yamaha Perpanjang Kontrak Maverick Vinales
Pengalaman pahit itu tentu saja tak ingin diulangi oleh tim Mission Winnow Ducati kala menghadapi persaingan MotoGP 2020.
Tim asal Italia ini pun sudah meluncurkan skuad mereka di Bologna pada 24 Januari 2020. Dalam sesi itu, motor Desmosedici GP20 dikenalkan untuk kali pertama ke publik.
Selain itu, tim Mission Winnow Ducati juga menggunakan momen itu untuk mengenalkan duet pembalap mereka pada MotoGP 2020, yakni Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci.
Bagi Andrea Dovizioso, ini menjadi tahun kedelapan dirinya memperkuat tim pabrikan Ducati. Pembalap 33 tahun ini masih dipercaya sebagai pendulang poin utama.
Apalagi dalam tiga musim terakhir (2017-2019), Andrea Dovizioso secara konsisten mampu finis sebagai runner up klasemen kejuaraan dunia pembalap MotoGP.
Sedangkan bagi Danilo Petrucci, MotoGP 2020 menjadi musim keduanya memperkuat tim pabrikan Ducati.
Danilo Petrucci diharapkan bisa tampil konsisten seperti saat dirinya finis podium dalam tiga seri beruntun MotoGP 2019 (GP Prancis, Italia, dan Catalunya).
Baca Juga: Soal MotoGP Indonesia, Sirkuit Mandalika Tak Ingin Tiru Kesalahan Silverstone
Berikut profil singkat tim Mission Winnow Ducati untuk MotoGP 2020:
Nama Resmi: Mission Winnow Ducati
Mesin: Desmosedici GP20
Prestasi: Juara dunia MotoGP 2007
Pembalap
Tempat/Tanggal Lahir: Forlimpopoli, Italia/23 Maret 1986 (33 tahun)
Nomor Motor: 04
Tahun Debut MotoGP: 2008
Prestasi: Juara dunia kelas 125cc 2004 dan runner up MotoGP 2017-2019
Nama: Danilo Carlo Petrucci
Tempat/Tangal Lahir: Terni, Italia/24 Oktober 1990 (29 tahun)
Nomor Motor: 9
Tahun Debut MotoGP: 2012
Prestasi: -