SKOR.id - Timnas Indonesia semakin dekat mendapatkan penyerang anyar berdarah keturunan dari Belanda. Adalah Mauro Zilsjtra yang semakin dekat mendapatkan paspor Warga Negara Indonesia (WNI).
Hal itu diungkapkan Yussa Nugraha melalui kanal Youtubenya. Sekadar informasi, Yussa Nugraha adalah pesepak bola yang pernah bermain di beberapa tim junior klub profesional Belanda, dan memiliki banyak jaringan dengan para pemain diaspora.
Menurut Yussa, Mauro Zijlstra sudah mengirimkan semua berkas yang diperlukan untuk menjadi WNI. Penyerang berusia 19 tahun itu pun hanya tinggal menunggu waktu untuk bisa ke Indonesia guna mengambil sumpah dan melengkapi persyaratan lainnya.
Lantas, seperti apa profil dari pemain yang kini memperkuat FC Volendam U-21 tersebut? Berikut ulasannya:
Mauro Zijlstra lahir di Zaandam, Belanda, 9 November 2004. Dia memiliki darah Indonesia dari ayahnya. Darah tersebut berasal dari ibu sang ayah alias nenek Zijlstra dari Bandung. Sedangkan ibu Zijlstra berasal dari Belanda.
Bicara karier sepak bola, Zijlstra mengawalinya dari tim usia muda AZ Alkmaar pada 2019. Lalu dia pindah ke tim usia muda Ajax Amsterdam, hingga 2022 dia pindah ke NEC Nijmegen U-21.
Pada musim 2023-2024, Zijlstra bisa dibilang tampil cukup tajam sebagai penyerang NEC Nijmegen. Tercatat, dia bermain dalam 19 pertandingan dan berhasil mencetak sembilan gol plus satu assist.
Hingga akhirnya, per 1 Juli 2024 dia pindah ke FC Volendam U-21.
Profil singkat Mauro Zijlstra:
Kelahiran: Zaandam, 9 November 2004
Tinggi: 1,88 meter
Posisi: Penyerang
Kaki terkuat: Kanan
Karier Klub:
2019-2020: AZ Alkmaar Youth
2020-2021: Ajax U-17
2021-2022: Ajax U-18
2022-2023: NEC Nijmegen U-21
2024-sekarang: Volendam U-21
Sementara itu, jika melihat usia dan posisinya saat ini, kemungkinan besar Mauro Zijlstra bakal dimaksimalkan terlebih dahulu untuk memperkuat Timnas U-20 Indonesia.
Apalagi sebelumnya pelatih Timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, mengungkapkan masih menyisakan enam jatah untuk mendaftarkan pemain ke AFC guna Piala Asia U-20 2025 untuk pemain keturunan baru yang sedang diproses menjadi WNI.
Tiga pemain sudah dipastikan direkomendasikan oleh Indra Sjafri yaitu Tim Geypens, Mauresmo Hinoke, dan Dion Markx. Kemungkinan besar salah satu dari tiga pemain tersisa yang sudah diproses adalah Mauro Zijlstra.
Namun keenam pemain itu diperkirakan baru bisa memperkuat Timnas U-20 Indonesia jika lolos ke Piala Asia U-20 2025.
Timnas U-20 Indonesia akan terlebih dahulu mengikuti Kualifikasi Piala Dunia U-20 2025. Mereka tergabung di Grup F bersama Yaman, Timor Leste, dan Maladewa. Seluruh laga Grup F akan digelar di Stadion Madya, Jakarta, 25-29 September 2024.