- Berikut ini adalah profil kontestan Liga Italia 2022-2023, Lecce.
- Lecce tampil di Liga Italia musim ini dengan status juara di Seri B.
- Namun, Lecce telah menjual mesin golnya, Massimo Coda.
SKOR.id - Lecce berhasil promosi ke Liga Italia (Seri A) 2022-2023 dengan status juara Seri B musim lalu (2021-2022).
Lecce berhasil promosi dengan rapor yang meyakinkan. Di bawah asuhan pelatih Marco Baroni, Lecce meraih 19 kemenangan dari 38 pertandingan Seri B dan hanya mengalami lima kekalahan.
Momen terbaik Lecce pada musm lalu di antaranya ketika tidak terkalahkan dalam 15 pertandingan beruntun, dengan delapan di antaranya menang.
Rapor tersebut mereka raih sejak pekan kedua hingga pekan ke-16. Lecce kembali lagi ke Liga Italia setelah absen sejak 2020 lalu.
Kini, target mereka selanjutnya adalah bertahan di Liga Italia.
Misi tersebut menjadi tantangan bagi Marco Baroni setelah kepergian mesin gol mereka, Massimo Coda, yang memiliki bergabung ke Genoa pada musim panas ini.
Lecce adalah tim produktif kedua pada musim lalu itu setelah Monza. I Giallorossi berhasil mengoleksi 59 gol, hanya kurang satu gol dari Monza (60 gol).
Di sisi lain, pada musim lalu, Lecce tim dengan pertahanan terbaik di antara para klub Seri B setelah hanya kemasukan 31 gol.
Musim ini, Lecce mendatangkan sejumlah pemain, di antaranya Gianluca Frabotta dengan status pinjaman dari Juventus.
Gianluca Frabotta akan menjadi andalan Lecce untuk posisi di bek kiri.
Dalam pramusim jelang musim 2022-2023 ini, Lecce meraih hasil yang tidak terlalu bagus. Pada laga terakhir uji coba, mereka takluk 0-1 dari Parma.
Pemain Bintang
Massimo Coda sudah bergabung ke Genoa, mesin gol yang musim lalu mencetak 20 gol atau 22 gol di semua ajang.
Kini, harapan untuk gol-gol Lecce akan ada di pundak penyerang asal Brasil, Gabriel Strefezza.
Musim lalu, Gabriel Strefezza merupakan pencetak gol kedua terbanyak Lecce di Seri B dengan mencetak 14 gol.
Gabriele Strefezza sebelumnya bermain di klub Cremonese dengan status pinjaman dari SPAL.
Ini akan menjadi pengalaman pertama bagi Gabriele Stefezza bermain di Liga Italia Seri A.
Profil Pelatih
Marco Barini merupakan pelatih Lecce sejak 2021 lalu. Dia yang berhasil membawa Lecce meraih tiket promosi.
Kariernya sebagai pelatih dengan menangani klub medioker seperti Benevento, Frosinone, Cremonese, atau Reggina.
Sebagai pelatih, dia punya latar belakang sebagai pemain. Kariernya sebagai pemain terbilang panjang meski seperti di AS Roma, Napoli, Udinese, Bologna, dan juga Lecce.
Dengan usianya yang sudah 58 tahun, Marco Baroni merupakan pelatih yang memiliki banyak pengalaman.
Perkiraan Susunan Pemain
4-3-3: Wladimiro Falcone; Valentin Gendrey, Mert Cetin, Alexis Blin, Antonino Gallo; Kristijan Bistrovic, Marten Hjulmand, Borir Helgason; Gabriel Streffezza, Assan Ceesay, Federico Di Francesco
LECCE
Julukan: I Giallorossi
Berdiri: 7 Maret 1908
Stadion: Via del Mare
Kapasitas: 31.533
Presiden: Saverio Sticchi Damiani
Pelatih: Marco Baroni
Posisi Musim Lalu: Ke-1 (Seri B)
Prestasi:
Juara Seri B 2009–10, 2021–22
SKUAD
Kiper
Marco Bleve
Federico Brancolini
Wladimiro Falcone
Belakang
Kastriot Dermaku
Federico Baschirotto
Alessandro Tuia
Valentin Gendrey
Gianluca Frabotta
Antonino Gallo
Mattia Ciucci
Rob Nizet
Mats Lemmens
Mert Cetin
Joan Gonzalez
Tengah
Kristoffer Askildsen
Kristijan Bistrovic
Borir Johann Helgason
Daniel Samek
John Bjorkengren
Gabriel Strefezza
Alexis Blin
Eetu Mommo
Morten Hjulmand
Depan
Lorenzo Colombo
Francesco Di Mariano
Federico Di Francesco
Marcin Listkowski
Joel Voelkerling Persson
Assan Ceesay
Pablo Rodríguez
Lameck Banda
Berita Liga Italia Lainnya:
VIDEO: Mengenang Gol Salto Zlatan Ibrahimovic di Laga AC Milan vs Udinese