SKOR.id - Bek Timnas Indonesia, Shayne Pattynama telah resmi bergabung dengan KAS Eupen. Berikut ini profil dari klub asal Belgia tersebut.
Shayne Pattynama akhirnya memutuskan klub yang jadi pelabuhan barunya, setelah meninggalkan Viking FK (Norwegia) yang sudah dibela tiga musim.
Pemain keturunan Indonesia-Belanda itu resmi diumumkan sebagai rekrutan anyar KAS Eupen melalui media sosial pada Jumat (2/2/2024) dini hari WIB.
Lantas, siapa dan seperti apa KAS Eupen? Berikut ini Skor.id menguraikan profil klub tersebut, yang di dalamnya terdapat berbagai fakta menarik:
Kata KAS pada nama KAS Eupen merupakan singkatan dari Konigliche Allgemeine Sportvereinigung yang berarti Asosiasi Olahraga Umum Kerajaan.
Memiliki julukan Panda dan warna kebesaran hitam-putih, mereka berasal dari Kota Eupen di Provinsi Liege atau berada di bagian Belgia bagian selatan.
KAS Eupen berdiri sejak 19 Juli 1945, berjuang dari divisi empat, dan merasakan pertama kali mentas di kompetisi kasta tertinggi pada musim 2010-2011.
Keberadaan mereka sekaligus menjadi yang pertama bagi sebuah klub sepak bola dari Komunitas Belgia berbahasa Jerman mencapai kompetisi level teratas.
Setelah rutin merasakan masa-masa sulit, KAS Eupen berubah nasib lantaran berganti pemilik pada Juni 2012 yakni dibeli Aspire Zone Foundation (Qatar).
Aspire Zone Foundation yang juga pemilik Paris Saint-Germain (PSG) hendak menjadikan KAS Eupen kekuatan Eropa yang diisi para pemain Afrika, Amerika Selatan, dan Asia.
Panda yang kala itu berada di kasta kedua akhirnya bisa kembali berkompetisi di level tertinggi atau Jupiter Pro League sejak musim 2016-2017 hingga sekarang.
Adapun sebelum kehadiran Shayne Pattynama, KAS Eupen juga sempat dibela Jordi Amat yang saat itu belum mendapat status Warga Negara Indonesia (WNI).
Bek Timnas Indonesia itu semula gabung dengan status pinjaman dari Rayo Vallecano pada musim 2019-2020, lalu menjadi permanen dari 2020 hingga 2022.
Sementara itu Shayne Pattynama jadi rekrutan di bursa transfer paruh musim dan bukan satu-satunya, sebab sebelumnya juga ada Renaud Emond (Belgia).
Kehadiran bek sayap berusia 25 tahun itu diharap bisa membantu mendongkrak performa tim karena sedang berada di zona degradasi klasemen sementara.
Yakni menempati peringkat ke-13 klasemen Jupiter Pro League 2023-2024, dan debut Shayne Pattynama bisa terjadi melawan rekannya di Timnas Indonesia.
Pasalnya pada matchday terdekat atau pekan ke-24, KAS Eupen akan menjamu KV Mechelen yang dibela Sandy Walsh, yakni pada 4 Februari 2024.