- Laga pekan ke-12 Meiji Yasuda J1 League akan digelar akhir pekan ini.
- Derbi Osaka tersaji saat Cerezo akan menjamu Gamba pada hari Minggu.
- Kawasaki Frontale akan kembali bertemu Nagoya Grampus.
SKOR.id - Berikut ini adalah jadwal Meiji Yasuda J1 League pekan ke-12 yang akan digelar akhir pekan ini.
Dari 10 laga pekan ke-12, akan ada dua pertandingan Meiji Yasuda J1 League yang akan jadi sorotan utama.
Laga pertama adalah derbi Osaka saat Cerezo Osaka jadi tuan rumah menjamu Gamba Osaka, Minggu (2/5/2021).
Pertandingan tim sekota ini juga punya arti penting bagi kedua tim selain gengsi sebagai tim terbaik di Osaka.
Gamba yang sempat absen sebulan berlaga karena kasus Covid-19 di tim mereka baru menang satu kali musim ini dan ada di zona degradasi tepatnya posisi ke-17.
Sedangkan Cerezo punya koleksi 20 angka di tempat kelima, mereka butuh poin demi bisa masuk tiga besar alias zona Liga Champions Asia.
Selain laga derbi Osaka, ada pula pertandingan dua tim teratas di klasemen saat ini, Nagoya Grampus dan Kawasaki Frontale.
Kedua tim baru bertemu kemarin Kamis (29/4/2021) dalam laga tunda yang digelar lebih dini (harusnya merupakan laga pekan ke-22) dengan Kawasaki Frontale menang 4-0.
Kini, Nagoya Grampus punya kesempatan langsung untuk balas dendam sekaligus memberikan kekalahan perdana untuk sang juara bertahan.
Jadwal Meiji Yasuda J1 League pekan ke-12:
Sabtu
12.00 WIB - F.C.Tokyo vs Yokohama F. Marinos
12.00 WIB - Avispa Fukuoka vs Urawa Red Diamonds
12.00 WIB - Vegalta Sendai vs Kashiwa Reysol
13.00 WIB - Vissel Kobe vs Sanfrecce Hiroshima
14.00 WIB - Sagan Tosu vs Tokushima Vortis
15.00 WIB - Yokohama FC vs Kashima Antlers
Minggu
12.00 WIB - Oita Trinita vs Shimizu S-Pulse
13.00 WIB - Shonan Bellmare vs Hokkaido Consadole Sapporo
13.00 WIB - Cerezo Osaka vs Gamba Osaka
Selasa
13.00 WIB - Kawasaki Frontale vs Nagoya Grampus
Para pencinta Liga Jepang bisa menyaksikan pertandingan-pertandingan Meiji Yasuda J1 League musim ini lewat siaran langsung K-Vision di channel MNC Sport dan atau Soccer Channel.
Selain itu, penggemar J.League juga bisa menyaksikan melalui MNC vision (Channel: MNC Sport dan atau Soccer Channel), Vision+ (OTT), dan MNC Play (TV Kabel).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dari Bali untuk J.League - 20J1: Dimainkan di Jepang, Dibuat oleh Dunia
Ini adalah surat cinta, surat cinta dari J.League untuk fans di seluruh dunia, bahwa sepak bola bisa menyatukan kita semua.
Dari Bali, Indonesia, @J_League_En mengirimkan salam. pic.twitter.com/nupLUgct5A— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 28, 2021
Berita J.League Lainnya:
Dari Bali untuk J.League - 20J1: Dimainkan di Jepang, Dibuat oleh Dunia