- Pekan kelima Liga 1 2021-2022 akan mempertemukan PSS Sleman dengan Persebaya Surabaya, Rabu (28/9/2021) malam.
- PSS Sleman dan Persebaya menghadapi tekanan serupa jelang pertemuan keduanya pada pekan kelima Liga 1 2021-2022.
- Selain sama-sama gagal mencatatkan start apik di Liga 1 2021-2022, pelatih PSS Sleman dan Persebaya juga dalam sorotan.
SKOR.id – Pertandingan pekan kelima Liga 1 2021-2022 akan menyajikan duel antara PSS Sleman melawan Persebaya Surabaya.
Bentrokan PSS Sleman dengan Persebaya bakal tersaji di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Rabu (28/9/2021) pukul 20.45 WIB.
Bagi kedua tim, mengamankan poin penuh menjadi harga mati setelah mereka sama-sama mengalami kekalahan pada laga sebelumnya.
PSS Sleman baru saja dijegal Madura United dengan skor 0-1 pada pertandingan pekan keempat Liga 1 2021-2022.
Sementara Persebaya, lebih parah. Dua kekalahan beruntun dialami ketika berjumpa PSM Makassar (1-3) dan Bhayangkara FC (0-1).
Pelatih kedua tim pun menghadapi tekanan yang luar biasa, sebab sama-sama gagal mencatatkan start apik di Liga 1 2021-2022.
Di media sosial, suporter PSS dan Persebaya serupa menyuarakan agar pelatih kepala tim mundur dari jabatannya yakni dengan tagar #DejanOut dan #AjiOut.
Bisa jadi, duel antara tim berjuluk Elang Jawa melawan Bajul Ijo ini bakal menjadi ajang pembuktian bagi masing-masing pelatih, Dejan Antonic dan Aji Santoso.
Kubu yang berhasil menang tentu bakal mendapatkan kesempatan. Sementara yang kalah akan semakin membuat pendukungnya gerah.
Untuk pertandingan nanti, Persebaya dipastikan tampil tanpa dua pemainnya yakni Satria Tama dan Rizky Ridho.
Pemain yang disebut pertama tengah menjalani pemulihan cedera, dan Ridho harus absen karena dikartu merah pada laga sebelumnya.
Sementara itu, Elang Jawa dipastikan mendapat kekuatan tambahan saat menantang Bajul Ijo yaitu sesosok pemain asing.
Striker anyar asal Serbia, Nemanja Kojic, sudah bergabung dengan latihan tim dan kebugarannya juga dalam kondisi yang baik.
"Nemanja Kojic siap diturunkan. Dia adalah salah satu pemain yang berpengalaman," kata Dejan Antonic.
"Dia pernah bermain di beberapa tim yang bagus sekali di Serbia. Dia pernah bermain di tim Partizan yang merupakan juara di Liga Serbia," ia menambahkan.
Dengan hadirnya Kojic, komposisi pemain asing PSS untuk Liga 1 2021-2022 kini sudah komplet. Sebelumnya, sudah ada Mario Maslac, Aaron Evans, dan Eduardo Jose Barbosa.
Rapor Lima Pertemuan Terakhir:
29/10/2019 - Persebaya Surabaya 2-3 PS Sleman
13/7/2019 - PS Sleman 2-1 Persebaya Surabaya
2/3/11/ 2011 Persebaya Surabaya 2-0 PS Sleman
5/2/2011 – PS Sleman 2-0 Persebaya Surabaya
28/4/2009 – Persebaya Surabaya 2-1 PS Sleman
Perkiraan Susunan Pemain
PSS Sleman (4-3-3): Ega Rizky Pramana; Bagus Nirwanto, Mario Maslac, Aaron Evans, Samsul Arifin; Wahyu Sukarta, Kim Kurniawan, Misbakus Solikin; Irkham Milla, Arsyad Yusgiantoro, Irfan Jaya;
Pelatih: Dejan Antonic
Persebaya Surabaya (4-2-3-1): Ernando Ari; Adi Setiawan, Arif Satria, Alie Sesay, Reva Adi Utama; Muhammad Hidayat, Rachmat Irianto; Taisei Marukawa, Rick Kambuaya, Bruno Moreira; Jose Wilkson;
Pelatih: Aji Santoso
Prediksi Skor.id:
PSS Sleman 1-2 Persebaya Surabaya
Ikuti juga kuis prediksi di app Skor.id dengan mengeklik link ini! Kumpulkan poinnya dan menangkan berbagai hadiah menariknya!
Liga 1 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap https://t.co/OctzfO3iMo— SKOR.id (@skorindonesia) September 13, 2021
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Skor Indeks Liga 1 2021-2022: MoTM dan Rating Pemain untuk 2 Laga 27 September
3 Pemain Penjegal Target Bali United hingga Pekan Keempat Liga 1 2021-2022
Liga 1 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap