SKOR.id - PSIS Semarang vs Persebaya bersua dalam laga pertama pekan ketiga Liga 1 2023-2024, ini prediksi dan link live streaming-nya.
Pertandingan antara PSIS Semarang vs Persebaya akan dimainkan di Stadion Jatidiri mulai 15.00 WIB pada Minggu (16/7/2023).
Sebelum kedua tim bersua, mereka sudah melakoni pekan kedua dengan hasil beda. PSIS Semarang rasakan kekalahan pertama kali di Liga 1 2023-2024.
Skuad dengan julukan Mahesa Jenar itu tumbang dua gol tanpa balas. Itu saat PSIS Semarang tandang ke markas Persita Tangerang.
Mereka pun gagal meneruskan tren kemenangan pekan pertama. Saat itu, anak asuh Gilbert Agius mengalahkan Bhayangkara FC dengan skor 3-1.
Pascakalah di Tangerang, Gilbert Agius mengakui kekalahan timnya dari Persita disebabkan karena faktor lapangan yang kurang bagus.
Namun selepas laga itu, pelatih asal Malta ini mendapatkan hal penting untuk evaluasi timnya. Salah satunya soal stamina.
"Bermain lapangan tidak dalam kondisi baik, kami coba memainkan bola pendek (saat lawan Persita)," kata Gilbert Agius.
"Tetapi, (gaya main) itu butuh kondisi fisik yang tinggi dan itu sangat sulit," tutur pelatih berlisensi UEFA Pro ini.
Sementara itu, tim tamu datang dengan bekal gagal menang di kandang dan bahkan sempat nyaris kalah. Pekan kedua, Persebaya ditahan Barito Putera di Surabaya.
Menuju laga ini, Aji Santoso sudah memetakan kekuatan PSIS Semarang. Menurut Aji Santoso, lini depan Mahesa Jenar cukup baik dan layak diwaspadai.
Satu nama yang cukup di-notice Aji Santoso adalah Baubakarry Diarra. Bersama Taisei Marukawa, Diarra membuat lini serangan PSIS lebih tajam.
"Ketajaman pemain depan mereka (PSIS) cukup bagus, ada Taisei Marukawa sama Carlos Fortes, terus satu lagi gelandang Diarra," ucap Aji Santoso.
"Menurut saya mereka memiliki kualitas yang bagus. Kami harus waspada dengan pemain-pemain tersebut."
Dalam empat pertemuan terakhir di Liga 1 melawan PSIS Semarang, Persebaya mencatatkan dua kali menang dan sekali imbang.
Prediksi Susunan Pemain
PSIS Semarang (4-3-3): Adi Satryo; Alfeandra Dewangga, Lucao, Wahyu Prasetya, Fredyan Wahyu; Baubakarry Diarra, Lutfi Kamal, Septian David Maulana; Vitinho, Carlos Fortes, Gali Fleitas
Pelatih: Gilbert Agius
Persebaya (4-3-3): Ernando Ari; Reva Adi, Dusan Stevanovic, Kadek Raditya, Arif Catur; Ze Valente, Song Ui-young, Ripal Wahyudi; Sho Yamamoto, Paulo Victor, Bruno
Pelatih: Aji Santoso
5 Laga Terakhir PSIS Semarang di Liga 1
2/4/2023 PSIS Semarang 5-2 PSS Sleman
6/4/2023 PSIS Semarang 4-0 PSM Makassar
12/4/2023 Bali United 3-2 PSIS Semarang
3/7/2023 PSIS Semarang 3-1 Bhayangkara FC
8/7/2023 Persita 2-0 PSIS Semarang
5 Laga Terakhir Persebaya di Liga 1
8/4/2023 Persis 3-3 Persebaya
11/4/2023 Persebaya 1-0 Arema FC
15/4/2023 Persebaya 3-0 Dewa United
1/7/2023 Persis 2-3 Persebaya
8/7/2023 Persebaya 1-1 Barito Putera
Prediksi Skor.id:
PSIS Semarang 2-2 Persebaya
Link Live Streaming PSIS Semarang vs Persebaya di Liga 1 2023-2024