SKOR.id - Dua tim kelas berat dunia, Jerman dan Belanda akan bentrok dalam laga uji coba di Stadion Deutsche Bank Park, Frankfurt.
Laga Jerman vs Belanda di uji coba akan digelar pada malam ini atau Rabu (27/3/2024) pukul 02.45 WIB.
Link live streaming Jerman vs Belanda ada di akhir tulisan ini.
Laga Jerman vs Inggris merupakan dua tim yang memiliki rivalitas yang kuat dalam sejarah sepak bola.
Kali terakhir kedua tim bertemu skor berakhir imbang 1-1 pada 29 Maret 2022 di ajang uji coba.
Ini akan menjadi pertemuan ke-46 di antara kedua tim dengan Jerman meraih 16 kemenangan dan Belanda meraih 12 kemenangan.
Jelang pertandingan ini, Jerman dalam transisi perubahan setelah pergantian pelatih dari Hansi Flick ke Julian Nagelsmann yang resmi diangkat pada 22 September 2023.
Dalam lima pertandingan di bawah asuhan Julian Nagelsmann, Tim Panser meraih dua kemenangan, sekali imbang, dan mengalami dua kekalahan.
Termasuk kemenangan atas Prancis dalam laga terakhir uji coba pada 23 Maret 2024 lalu.
Dalam pertandingan tersebut, Jerman mampu mengalahkan Prancis asuhan Didier Deschamps dengan dua gol tanpa balas melalui aksi Florian Wirtz dan Kai Havertz.
Kehadiran Toni Kroos kembali ke timnas Jerman setelah istirahat sleama hampir tiga tahun, mengawali sukses Jerman lawan Prancis dengan gol di detik ke-7.
Toni Kroos memberikan assist bagi terciptanya gol cepat yang diciptakan Florian Writz.
Dalam pertandingan nanti, Florian Writz kemungkinan besar akan kembali diturunkan.
Sementara itu, untuk lini depan, Julian Nagelsmann juga akan menurunkan Niclas Fulkrug yang merupakan penyerang murni berkarakter 9.
Bagi Jerman, meraih kemenangan atas salah satu rival mereka ini menjadi sangat penting.
Jerman memang membutuhkan kemenangan untuk memperlihatkan kepada publik negeri mereka yang akan menjadi tuan rumah Euro 2024.
Laga uji coba jelang Euro 2024 ini juga tepat bagi Der Panzer karena mereka akan menghadapi tim yang datang dengan performa bagus.
Timnas Belanda asuhan Ronald Koeman memiliki catatan bagus di mana mereka meraih kemenangan dalam empat laga terakhir, termasuk menggulung Skotlandia 4-0 dalam uji coba 22 Maret 2024 lalu.
Kondisi Terkini Kedua Tim:
Jerman: Setelah menurunkan Kai Havertz sebagai penyerang, Julian Nagelsmann kemungkinan akan menempatkan Niclas Fulkrug di lini depan.
Manuel Neuer telah meninggalkan tim karena belum sembuh dari cedera, Marc-Andre ter Stegen akan kembali tampil di bawah mistar.
Belanda: Denzel Dumfries kemungkinan bakal kembali diturunkan sebagai starter saat lawan Jerman di posisi bek kanan.
Jeremie Frimpong yang tampil sebagai starter di laga sebelumnya, akan ditempatkan di cadangan. Peluang Wout Weghorst dan Donyell Malen diturunkan di laga ini kembali terbuka.
Perkiraan Susunan Pemain
Jerman (4-5-1): Ter Stegen; Joshua Kimmich, Antonio Rudiger, Jonathan Tah, Maximilian Mittelstadt; Robert Andrich, Toni Kroos, Jamal Musiala, Ilkay Gundogan, Florian Wirtz; Niclas Fullkrug
Pelatih: Julian Nagelsmann
Belanda (4-3-3): Mark Flekken; Denzel Dumfries, Lutsharel Geertruida, Virgil van Dijk, Nathan Ake; Joey Veerman, Georginio Wijnaldum, Tiijani Reijnders; Xavi Simons, Cody Gakpo, Memphis Depay
Pelatih: Ronald Koeman
Head to Head
48 Laga
16 Jerman menang
12 Belanda menang
17 Imbang
Lima Pertemuan Terakhir
29/03/2022 Belanda 1-1 Jerman - Uji coba
06/09/2019 Jerman 2-4 Belanda - Kual. Piala Eropa
24/03/2019 Belanda 2-3 Jerman - Kual. Piala Eropa
19/11/2018 Jerman 2-2 Belanda - Liga Negara Eropa
13/10/2018 Belanda 3-0 Jerman - Liga Negara Eropa
Prediksi Skor.id:
Berikut ini link live streaming Jerman vs Belanda dalam uji coba: