- Striker Ocean Stars Rehan Van Basten terpilih sebagai Player of The Week pekan ke-8 Grup Top Liga TopSkor U-14 2021-2022 Divisi Utama.
- Rehan Van Basten tampil bak striker legenda timnas Belanda, Marco Van Basten.
- Pelatih Ocean Stars bangga Rehan Van Basten meraih penghargaan pemain terbaik pekan ke-8 Grup Top Liga TopSkor U-14 2021-2022 Divisi Utama.
SKOR.id - Rehan Van Basten, terpilih sebagai Player of The Week (POTW) pekan ke-8 Grup Top Liga TopSkor U-14 2021-2022 Divisi Utama.
Rehan Van Basten adalah striker andalan dari Ocean Stars pada kompetisi Liga TopSkor U-14 2021-2022 Divisi Utama.
Technical Study Group (TSG) U-14 bukan tanpa alasan memilih Rehan Van Basten sebagai pemain terbaik pada pekan ke-8.
Ya, Rehan tampil apik ketika Ocean Stars sukses mengalahkan Bintang Junior Selection (BJS) dengan skor 2-0 dalam lanjutan Grup Top Liga TopSkor U-14.
Dari dua gol yang tercipta di laga itu, Rehan menyumbangkan satu gol untuk kemenangan Ocean Stars.
Namanya bak striker legenda timnas Belanda, Marco Van Basten. Namun tak hanya namanya saja, dia juga pandai membobol gawang seperti legenda sepak bola dunia yang pernah bermain untuk AC Milan itu.
Pelatih Ocean Stars, Agung Sugihartono bangga perihal terpilihnya Rehan Van Basten sebagai Player of The Week.
"Saya rasa yang bersangkutan memang berhak atas gelar POTW karena pada saat pertandingan dia bisa memberikan warna baru bagi permainan timnya sekaligus berhasil mengoyak gawang lawan," kata Agung.
Tak hanya itu, Agung juga mengungkapkan kelebihan yang dimiliki oleh sosok Rehan Van Basten.
"Basten memiliki feeling gol yang bagus, tidak egois, dia kerap berbagi bola dengan temannya, selalu berusaha mencapai semua tujuan timnya," ujar Agung.
Meski telah meraih penghargaan Player of The Week, Agung berharap Rehan tidak besar kepala.
"Tetap rendah hati, di atas langit masih ada lapisan langit yang lebih tinggi," tutur Agung.
"Tingkatkan terus skill individu, encourage temannya untuk konsisten memperhatikan team work dan kerja keras sampai semua tujuan dan cita-cita berhasil dicapai," tambah Agung.
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
POTW Pekan 6 Grup Top Liga TopSkor U-12: M Fadla Rizqi Adiwisastra
Liga TopSkor U-14: Bogor City Pimpin Klasemen Grup Top, GMSA Raih Kemenangan Pertama
Liga TopSkor Madiun 2021-2022 Selesai Digelar, Berikut Distribusi Gelarnya