- Danilo Petrucci susun rencana bertahan di MotoGP jika terdepak dari Ducati musim depan.
- Rider Italia itu membidik tempat di Aprilia dan KTM demi bisa melanjutkan karier di MotoGP.
- Pengalaman 8 tahun di MotoGP jadi nilai tawar Danilo Petrucci untuk Aprilia dan KTM.
SKOR.id – Danilo Petrucci telah memikirkan berbagai skenario agar dapat bertahan di MotoGP jika dirinya harus hengkang dari tim Mission Winnow Ducati.
Pembalap asal Italia itu sebelumnya mengatakan posisinya di Ducati sudah tak lagi aman menyusul resmi ditunjuknya Jack Miller sebagai salah satu rider untuk musim depan.
Selain itu manajemen tim juga memperlihatkan sinyal lebih memilih mempertahankan Andrea Dovizioso daripada Danilo Petrucci pada tahun depan.
Sejauh ini, sang rider bertekad untuk berjuang mempertahankan posisinya di Ducati. Namun Petrucci juga mulai menyusun opsi jika terpaksa pergi.
Berita MotoGP Lainnya: Jack Miller Lebih Fokus Usai Amankan Posisi di Tim Pabrikan Ducati
Ia memiliki target untuk tetap bertahan di MotoGP, tetapi juga tidak menutup kemungkinan untuk beralih ke Kejuaraan Dunia Superbike (WorldSBK).
Danilo Petrucci ingin mencoba mendapatkan tempat di tim MotoGP Aprilia atau Red Bull KTM Racing, yang hingga kini belum menentukan susunan pembalap untuk musim depan.
“Rencana A, tetap bertahan di MotoGP. Setiap tahun kami berusaha mencapai kesepakatan dengan Aprilia, tapi prioritas bertahan di Ducati,” kata Petrucci seperti dilansir crash.net.
“Motor baru Aprilia juga sangat menarik. Namun saat ini mereka juga sedang mengalami situasi yang cukup rumit dengan pembalapnya,” ia menambahkan.
Aprilia tengah dipusingkan dengan sanksi yang diterima Andrea Iannone. Bahkan sang bos, Massimo Rivola, khawatir hukuman pembalapnya itu diperpanjang hingga empat tahun.
Situasi tersebut coba dimanfaatkan oleh Danilo Petrucci agar dirinya bisa tetap melanjutkan kariernya di MotoGP pada tahun depan.
“Aleix Espargaro pantas mendapatkan kontrak baru dari Aprilia dan Andrea Iannone masih tanda tanya, karena tak ada yang tahu kapan hukumannya berakhir,” kata Petrucci.
“Saya benar-benar menghargai Andrea Iannone. Jadi, saya mohon maaf jika tempatnya tersedia untuk musim depan karena satu dan lain hal,” imbuhnya.
Berita MotoGP Lainnya: Bos Honda Tanggapi Isu Pol Espargaro Bakal Jadi Tandem Marc Marquez
Selain Aprilia, Danilo Petrucci juga melihat peluang bersama KTM Racing karena beredar isu Pol Espargaro akan bergabung dengan tim Repsol Honda musim depan.
“Rumor soal Pol Espargaro dan Honda adalah skenario berbeda. Saya akan senang pindah ke Aprilia atau KTM, karena mereka mengalami peningkatan besar,” ujar Petrucci.
Aprilia dan KTM masih berstatus konsesi, artinya mereka bisa leluasa menguji coba segala hal pada motor. Ini peluang bagi Petrucci untuk membangun motornya sendiri.
“Aprilia dan KTM adalah dua pabrikan yang bisa memanfaatkan pengalaman saya. Tentu saya akan senang jika terlibat dalam proyek mereka,” kata Danilo Petrucci.
“KTM telah meraih podium dan Aprilia masih berusaha. Tapi mereka pabrikan yang berambisi berada di level tertinggi dan saya siap jika diminta memperkuat salah satunya.”