- Popularitas Kylian Mbappe di mata fans Real Madrid turun.
- Dari polling terkini, 82 persen fans pilih Erling Haaland.
- Haaland mencetak 28 gol dari 26 laga di Liga Inggris, sementara Mbappe 19 gol dari 24 laga LIga Prancis.
SKOR.id - Popularitas Kylian Mbappe menunjukkan penurunan di mata penggemar Real Madrid. Penyerang sekaligus kapten Timnas Prancis itu kalah dari Erling Haaland.
Dalam polling terkini, sebanyak 82 persen penggemar menginginkan Real Madrid merekrut pemain Manchester City tersebut ketimbang Mbappe pada 2024, demikian dilansir pers terkenal Spanyol, as.
Dalam sebuah polling yang berjudul “Siapa yang lebih Anda inginkan untuk Madrid: Mbappe atau Haaland?”, respons loyalis Los Blancos cukup mengejutkan.
Dari 4.000 responden, sebanyak 82 persen memilih Erling Haaland untuk didatangkan ketimbang Kylian Mbappe, yang hanya mendapatkan 18 persen suara.
Nama Erling Haaland memang sempat dikaitkan dengan Real Madrid, dan klub peminat lainnya, sejak dia masih membela Red Bull Salzburg.
Namun Erling Haaland akhirnya memilih berlabuh ke Borussia Dortmund pada Januari 2020 dengan menandatangani kontrak berdurasi empat setengah tahun.
Kemudian pada 2022, sebelum bursa transfer musim panas dibuka, Kylian Mbappe mendekat ke Real Madrid untuk menjadi tandem rekan senegaranya, Karim Benzema.
Di sisi lain, Haaland memilih pindah ke Manchester City di bawah asuhan Pep Guardiola.
Kylian Mbappe baru menandatangani perpanjangan kontrak di Paris Saint-Germain. Dalam kesepakatan anyarnya, pemain 24 tahun tersebut terikat kerja sama sampai 30 Juni 2025.
Kylian Mbappe masih menjadi bagian penting Les Parisiens, dengan membukukan 19 gol dan empat assist dalam 24 pertandingan di Liga Prancis.
Sementara itu, Erling Haaland merupakan salah satu striker terbaik saat ini.
Penyerang Norwegia tersebut sama sekali tidak menunjukkan penurunan meski pindah ke suasana baru di Liga Inggris.
Sebanyak 28 gol berhasil dilesakkan pemain 22 tahun ini dari 26 penampilannya hanya di Liga Inggris.
Jika ditotal, Erling Haaland telah berkontribusi 42 gol dari 37 kesempatan mewakili City di berbagai ajang.
Karena itu, wajar jika kemudian fans Real Madrid memilih Erling Haaland ketimbang Kylian Mbappe.
Di sisi lain, ada sakit hati fans Real Madrid pada di musim lalu itu di mana Kylian Mbappe sudah diyakini akan bergabung dengan Real Madrid, tapi akhirnya malah tetap memilih bertahan di Paris Saint-Germain.