SKOR.id - League Stage PMGC 2024 telah resmi berakhir pada Minggu (24/11/2024) dengan berakhirnya babak Last Chance
Babak Last Chance hari kedua menjadi akhir dari League Stage PMGC 2024 untuk mencari 15 tim yang akan melangkah ke babak Grand Final.
Enam tim terbaik telah terpilih melalui pertarungan yang sangat ketat untuk bisa melangkah ke Grand Final PMGC 2024 di London.
Tim asal Indonesia Voin Donkey menjadi salah satu dari enam tim di babak Last Chance yang lolos ke Grand Final PMGC 2024.
Penampilan gemilang Voin Donkey di babak Last Chance membuat mereka menempati peringkat ketiga dengan 97 poin yang mereka kumpulkan.
Ini merupakan sebuah pencapaian baru bagi Voin Donkey yang sebelumnya kurang diunggulkan pada PMGC 2024 ini oleh publik PUBG Mobile.
Nasib berbeda harus dirasakan oleh tim Bigetron Knights yang juga menjadi wakil Indonesia yang bermain di babak Last Chance.
Bigetron Knights harus mengubur ambisi bertanding di London setelah hanya mempu finis di peringkat ke-10 pada tabel klasemen Last Chance dengan koleksi 57 poin.
WWCD yang didapat Bigetron Knights di round terakhir Last Chance tidak mampu membuat mereka merangsek ke enam besar.
Hasilnya Zuxxy dkk pun harus rela mengubur ambisi bermain di London dan hanya menjadi penonton Grand Final PMGC 2024 saja.
Voin Donkey sendiri lolos ke Grand Final dari babak Last Chance bersama Team Falcons, INS, Vicious, Dplus KIA, dan RCB Esports.
Enam tim tersebut menyusul sembilan tim lain dan satu perwakilan tuan rumah untuk melangkah ke Grand Final PMGC 2024.
Team Spirit, DRX, Alpha 7, NaVi, TJB, Nigma Galaxy, Brute Force, Influence Rage, Thunder Talks dan Guild Esports menjadi tim yang sudah lebih dahulu memastikan tiket final.