- Gim konsol generasi terbaru, PlayStation 5, kini sudah menembus angka penjualan sebesar 9 juta unit per Juni 2021 ini.
- Angka tersebut dilansir pertama kali oleh VGChartz yang telah melakukan penghitungan sejak konsol PlayStation 5 pertama kali rilis 8 bulan yang lalu.
- Jumlah 9 juta unit tersebut ternyata juga melampaui pesaingnya yaitu XboX dan Nintendo.
SKOR.id - Gim konsol generasi terbaru, PlayStation 5, kini sudah menembus angka penjualan sebesar 9,34 juta unit per Juni 2021 ini.
Angka tersebut dilansir pertama kali oleh VGChartz yang telah melakukan penghitungan sejak konsol PlayStation 5 pertama kali rilis 8 bulan yang lalu.
Padahal beberapa waktu belakangan ini Sony selaku produsen dari PlayStation 5 mengaku sedang kekurangan pasokan chip.
Dengan terus naiknya angka penjualan dari konsol PlayStation 5 ini juga membuat angka pendapatan Sony terus menanjak setelah pada tahun 2020 lalu mencatatkan pendapatan sebesar Rp347 triliun.
Jumlah 9 juta unit tersebut ternyata juga melampaui pesaingnya yaitu XboX dan Nintendo.
PlayStation 5 berhasil menjual 4 juta unit lebih banyak daripada XboX Series X/S dengan skala kecepatan penjualan yang sama.
XboX Series X/S sendiri hanya berhasil mencatatkan angka penjualan dikisaran 5,56 juta unit.
Bahkan pihak Sony memprediksi bahwa PlayStation 5 akan terjual sampai 22,6 juta unit hingga akhir tahun fiskal.
PS5 vs Xbox Series X|S vs Switch Launch Sales Comparison Through Week 32
PS5: 9.34m
Switch: 6.48m
XSX|S: 5.56mhttps://t.co/lFxMsONkkD pic.twitter.com/YbtQkHHRzT— VGChartz (@VGChartz) July 2, 2021
CEO Sony, Jim Ryan mengungkapkan keinginannya untuk kembali mencatatkan rekor penjualan terbanyak dalam satu tahun fiskal yang sebelumnya dicatatkan oleh konsol PlayStation 1 pada tahun 1998 lalu.
Oleh karena itu pihak Sony terus melakukan percepatan, terutama dalam hal produksi dan pengakuisisi pengembang gim.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Rasy Resmi Berpisah dengan ONIC, Alter Ego Siap Menampung https://t.co/5JPcEBYbEo— SKOR.id (@skorindonesia) July 4, 2021
Berita Esport lainnya:
Sony Ungkap PlayStation Raup Keuntungan Tertinggi Sepanjang Sejarah
Hampir Separuh Pemilik PlayStation 4 atau 5 di Dunia adalah Wanita