- Pelatih asal Korea Selatan, Park Hang-seo, menepis rumor yang menyebutnya bakal melatih timnas Indonesia.
- Park Hang-seo menyebut pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bekerja dengan baik di tim Garuda.
- Bukan cuma timnas Indonesia, Park Hang-seo juga tidak tertarik menjadi pelatih saat kembali ke Korea Selatan.
SKOR.id - Pelatih asal Korea Selatan, Park Hang-seo, menepis rumor yang mengaitkannya dengan timnas Indonesia usai tak memperpanjang kontrak bersama Vietnam.
Park Hang-seo memang telah mengakhiri perjalanannya sebagai pelatih timnas Vietnam di Piala AFF 2022 meski kontrak resminya baru berakhir pada 31 Januari 2023.
Meski begitu, setelah tidak menjabat sebagai pelatih kepala timnas Vietnam, Park Hang-seo juga tak berniat melatih Indonesia bahkan Korea Selatan.
Ia menyebut pelatih Shin Tae-yong bekerja dengan baik bersama tim Garuda. Oleh sebab itu, layak dipertanyakan rumor yang menyebutkannya bakal melatih Indonesia.
"Tidak, itu tidak benar. Pelatih Shin Tae-yong baik-baik saja di Indonesia, bagaimana saya bisa sampai di sana?" kata Park Hang-seo, seperti dikutip dari media Korea Selatan, YTN.
"Dari sudut pandang saya, saya mengonfirmasi bahwa informasi itu tidak benar," pelatih berusia 65 tahun itu menegaskan.
Adapun Park Hang-seo akan tetap berada di Vietnam hingga kontraknya berakhir. Kemudian, pelatih yang mengantarkan Vietnam juara Piala AFF 2018 itu akan pulang ke Korea Selatan.
Akan tetapi, ia juga tidak ingin melatih tim di Korea Selatan, sebab mengaku sudah terlalu lama meninggalkan sepak bola negaranya jadi kurang cocok untuk kembali menjadi pelatih.
Menurutnya, di Korea Selatan ada banyak pelatih-pelatih muda yang lebih profesional dan berbakat, sehingga dirinya hanya akan membantu semampunya.
"Saya bisa membantu sepak bola Korea jika ada yang bisa saya bantu, tapi saya pikir kembali menjadi pelatih bukanlah keputusan yang tepat," ujar Park Hang-seo.
"Saya sudah jauh dari rumah selama lebih dari 5 tahun, banyak rekan dan junior yang lebih dinamis dan profesional dari saya," ia menambahkan.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Eksklusif Fajar Ramadhan: Alasan Jersey Kiper Timnas Indonesia Berwarna Kuning dan Tosca
Wawancara Eksklusif Fajar Ramadhan: Proses Kreatif Jersey Timnas Indonesia Butuh 8 Bulan
Skor 5: Pemain Timnas Indonesia yang Langsung Cetak Gol di Klub setelah Piala AFF 2022