- Karim Benzema menuliskan kalimat yang mengisyaratkan bahwa dirinya mundur dari timnas Prancis di media sosialnya.
- Benzema batal tampil di Piala Dunia 2022 karena mengalami cedera paha.
- Jika benar demikian, ia menutup perjalanannya bersama Les Bleus dengan koleksi 97 caps.
SKOR.id - Karim Benzema mengisyaratkan pensiun dari timnas Prancis, tidak lama setelah Piala Dunia 2022 berakhir.
Karim Benzema sejatinya masuk dalam 26 nama pemain yang dipanggil untuk membela Prancis di Piala Dunia 2022.
Akan tetapi, bintang Real Madrid ini batal berpartisipasi karena mengalami cedera paha pada sesi latihan perdana.
Pasukan Didier Deschamps harus puas finis sebagai runner up usai kalah 2-4 di babak adu penalti melawan Argentina.
Tidak lama setelah turnamen di Qatar itu berakhir, Karim Benzema menuliskan kalimat yang mengisyaratkan bahwa dirinya pensiun dari timnas.
"Saya melakukan upaya dan kesalahan yang diperlukan untuk berada di tempat saya hari ini dan saya bangga karenanya!"
J’ai fait les efforts et les erreurs qu’il fallait pour être là où je suis aujourd’hui et j’en suis fier !
J’ai écrit mon histoire et la nôtre prend fin. #Nueve pic.twitter.com/7LYEzbpHEs— Karim Benzema (@Benzema) December 19, 2022
"Saya telah menulis cerita saya dan cerita kita berakhir."
Jika benar demikian, Karim Benzema mengakhiri karier internasionalnya dengan catatan 97 penampilan di semua ajang.
Di sisi lain, dengan usianya yang kini menginjak 35 tahun ia bisa lebih fokus untuk mencapai beragam prestasi di level klub.
Terbaru, Benzema berhasil memenangkan penghargaan Pemain Terbaik alias Ballon d'Or 2022 yang diberikan pada 18 Oktober lalu.
Berita Karim Benzema Lainnya:
Keren-keren Koleksi Jam Tangan Mewah Karim Benzema
Piala Dunia 2022: Hubungan Didier Deschamps dan Karim Benzema Memanas