- Bek Argentina, Nicolas Tagliafico, mengungkapkan peran penting Lionel Messi di tim.
- Menurutnya keberadaan La Pulga menguntungkan Argentina dalam upaya merebut trofi Piala Dunia 2022.
- Lionel Messi telah mengukir empat gol dari lima penampilannya sejauh ini di Qatar.
SKOR.id - Keberadaan Lionel Messi memberikan Argentina sebuah keuntungan istimewa dalam upaya mereka menaklukkan Piala Dunia, demikian diungkapkan bek Nicolas Tagliafico.
Albiceleste membuka jalan ke semifinal di Qatar 2022 usai meraih kemenangan dramatis yang menguras emosi atas Belanda melalui adu penalti.
Di babak empat besar, Rabu (14/12/2022) dini hari WIB, finalis edisi sebelumnya, Kroasia, siap mengadang ambisi Tim Tango melaju ke laga puncak.
Selama perhelatan Piala Dunia 2022, Lionel Messi kembali menjadi bintang bagi Argentina dengan membukukan empat gol dari lima pertandingan sejauh ini.
Dalam jumpa pers, Tagliafico berujar bahwa bermain dengan pemenang tujuh Ballon d'Or memberikan kepercayaan diri tim terlepas dari apa pun starting XI yang diturunkan pelatih Lionel Scaloni.
"Bagi kami dia adalah kapten kami, pemimpin kami. Dia orang yang mendorong kami, memotivasi kami," kata Tagliafico.
"Dia adalah keuntungan istimewa di lapangan, kami tahu kami memiliki Lionel Messi dan ini motivasi untuk kami," ujarnya menambahkan.
Tagliafico juga berujar, memiliki Messi sebagai kapten merupakan suatu hal spesial.
"Kami sangat senang memiliki Messi sebagai kapten kami. Kami semua bekerja sama untuk mencapai mimpi-mimpi kami dan ini lebih spesial memiliki Messi di sisi kami."
Messi, yang menembus 1.000 penampilan kompetitif pada Piala Dunia 2022, mencetak gol untuk Argentina lawan Arab Saudi, Meksiko, Australia, dan Belanda.
Satu-satunya pertandingan di mana dia tidak membukukan gol sejauh ini adalah dalam laga terakhir penyisihan grup melawan Polandia, ketika dia gagal mengeksekusi penalti.
Berita Piala Dunia 2022 Lainnya
Piala Dunia 2022: Pelatih Maroko, Walid Regragui Sebut Negaranya Dicintai Bagai Rocky Balboa
Piala Dunia 2022: Olivier Giroud, Bintang Tak Terduga dari Prancis