- Ghana akan memainkan laga terakhirnya di Grup H Piala Dunia 2022 menghadapi Uruguay.
- Duel Ghana vs Uruguay bakal dihelat pada Jumat (2/12/2022) malam WIB.
- Secara head to head, kedua tim ini baru sekali bertemu dan Uruguay yang berhasil memenangkan bentrokan tersebut.
SKOR.id - Berikut ini adalah head to head Ghana dan Uruguay yang akan bertemu di Grup H Piala Dunia 2022.
Pertandingan antara Ghana vs Uruguay dijadwalkan berlangsung pada Jumat (2/12/2022) pukul 22.00 WIB.
Uruguay wajib mengalahkan Ghana jika ingin mendapatkan satu tempat di babak 16 besar.
Saat ini tim besutan Diego Alonso ini berada di posisi terbawah setelah hanya mendapatkan 1 poin dari 2 laga. Mereka kalah selisih gol dari Korea Selatan yang ada di pos ketiga.
Ghana yang sekarang mengantongi 3 poin hanya membutuhkan hasil imbang pada pertandingan ini asalkan Korea Selatan di tempat lain tidak mengalahkan Portugal.
Skor.id pun menyajikan head to head Ghana vs Uruguay jelang duel di Piala Dunia 2022 seperti berikut ini:
Rekor Pertemuan
Pertandingan yang akan dimainkan di Stadion Al Janoub ini akan menjadi pertemuan kedua antara Ghana dan Uruguay.
Sebelumnya mereka pernah berhadapan di babak perempat final Piala Dunia 2010 Afrika Selatan.
Ghana membuka keunggulan lewat gol Sulley Muntari di penghujung babak pertama, namun sukses disamakan Uruguay melalui Diego Forlan sepuluh menit babak kedua berjalan.
Setelah bermain imbang 1-1 selama 120 menit, La Celeste akhirnya keluar sebagai pemenang lewat adu penalti dengan skor 5-3 atas Black Stars.
Berikut ini Head to Head Ghana vs Uruguay
2/7/2010 - Uruguay 5-3 (penalti) Ghana - Piala Dunia 2010
Berita Piala Dunia 2022 Lainnya:
Hasil Kanada vs Maroko di Piala Dunia 2022: Singa Atlas Pastikan Satu Tiket 16 Besar
Hasil Kroasia vs Belgia di Piala Dunia 2022: Tanpa Gol, Vatreni Melaju ke 16 Besar