- Laga Kamerun vs Brasil berakhir untuk kemenangan The Indomitable Lions, 1-0.
- Dalam laga Kamerun vs Brasil ini, rekor dan fakta menarik tercipta.
- Termasuk kartu merah yang diterima Vincent Aboubakar.
SKOR.id - Kamerun gagal lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022 meski mereka menang 1-0 atas Brasil dalam laga terakhir fase Grup G, Sabtu (3/12/2022) dini hari WIB.
Mereka ada di posis ketiga di bawah Swiss yang lolos sebagai runner-up dan Brasil yang tetap menjadi juara grup.
Kegagalan The Indomitable Lions melangkah ke 16 besar juga disebabkan kemenangan Swiss, 3-2, atas Serbia pada waktu yang sama.
Kemenangan Kamerun pada pertandingan ini tercipta lewat gol Vincent Aboubakarr ketika laga akan berakhir, tepatnya pada menit ke-90+3.
Penyerang Kamerun tersebut memanfaatkan assist Ngom Bekeli untuk mengoyak gawang Brasil jelang laga akan berakhir.
Vincent Aboubakar pun melampiaskan kegembiraannya dengan merayakan gol seraya membuka kaus.
Tentu saja, aksi tersebut membuatnya mendapatkan kartu merah.
Kemenangan atas Brasil ini menjadi akhir dari langkah Kamerun di Piala Dunia 2022 dengan catatan, sekali menang, sekali imbang, dan sekali kalah.
Sejumlah pencapaian menarik pun terjadi di ajang Kamerun vs Brasil ini. Berikut ini fakta menaik setelah laga Kamerun vs Brasil:
Fakta Menaik Laga Kamerun vs Brasil
- Vincent Aboubakar adalah pemain pertama yang mencetak gol kemudian mendapatkan kartu merah dalam sejarah Piala Dunia setelah yang dialami Zinedine Zidane pada Piala Dunia 2006.
- Dengan usia 39 tahun 210 hari, bek Brasil, Dani Alves, menjadi pemain tertua Brasil yang tampil di ajang Piala Dunia.
- Kegagalan lolos dari fase grup membuat Kamerun tereleminasi di fase ini untuk kali keenam secara beruntun di ajang Piala Dunia, setelah kali terakhir ke fase knockout pada 1990.
- Ini kemenangan pertama Kamerun dalam delapan laga terakhir fase grup Piala Dunia.
- Brasil kini hanya dua kali kemasukan dalam tujuh laga terakhir ajang Piala Dunia.
- Meski gagal lolos ke fase knockout, Kamerun berhasil mematahkan rekor Brasil yang sebelumnya tidak terkalahkan dalam 17 pertandingan terakhir fase grup Piala Dunia, yang menjadi rekor di ajang ini.
Berita Piala Dunia 2022 Lainnya:
Piala Dunia 2022: Skenario Final Ideal Lionel Messi vs Cristiano Ronaldo Bisa Terhampar
Piala Dunia 2022: Hwang Hee-chan Sabet Gelar Man of The Match Korea Selatan vs Portugal
Piala Dunia 2022: Bawa Uruguay Tundukkan Ghana, Giorgian De Arrascaeta Man of The Match