- Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) mengumumkan jadwal baru pelaksanaan Piala AFF 2020.
- Piala AFF 2020 resmi mundur setahun karena akan dilaksanakan Desember 2021 dan berakhir pada Januari 2022.
- Semula, Piala AFF 2020 dijadwalkan pada November tahun ini.
SKOR.id - Piala AFF 2020 akhirnya memiliki jadwal baru pelaksanaannya setelah mundur dari tahun ini dan akan berlangsung pada Desember 2021.
Keputusan ini mencerminkan prioritas AFF yang berkelanjutan yaitu kesehatan dan keselamatan semua orang terkait pandemi Covid-19.
Semua ini juga diputuskan untuk memberikan kepastian yang lebih besar kepada semua pemangku kepentingan acara, termasuk asosiasi anggota AFF, tim, pemain dan ofisial, mitra komersial, dan penggemar.
Presiden AFF Mayor Jenderal Khiev Sameth mengatakan: "Seperti biasa, prioritas utama kami adalah kesehatan dan keselamatan semua orang yang terhubung dengan ajang tersebut."
"Karenanya, kami telah memantau perkembangan Covid-19, baik di dalam ASEAN dan dunia yang lebih luas, secara terus menerus," tuturnya dalam rilis AFF.
"Ada hasil yang menggembirakan dalam vaksin, tetapi itu masih dalam pengembangan. Kami menyadari bahwa proses persetujuan vaksin serta kepraktisan distribusi dan implementasi program vaksin di seluruh dunia termasuk ASEAN akan memakan waktu."
Menurut lelaki asal Kamboja itu, dia mengingatkan soal kerumitan di sekitar penyelenggaraan acara dan banyaknya orang serta organisasi yang akan terkena dampaknya.
Maka, AFF percaya dalam mengambil pendekatan pragmatis dan membuat keputusan yang dipertimbangkan sejak awal.
"Jadi, keputusan ini memungkinkan para pemangku kepentingan melakukan banyak hal," ujar Khiev Sameth.
"Semua ini penting dan ada cukup waktu untuk mengatur kembali kegiatan dan sebagainya serta perencanaan untuk akhir tahun."
"Fokus pun hanya ada di sekitar Piala AFF, sehingga kesempatan besar untuk memeriahkan ajang sepak bola ini di wilayah kami seperti biasanya," katanya.
Mayor Jenderal Khiev Sameth juga mengatakan soal padatnya jadwal kalender tahun depan efek pengunduran banyak hal pada 2020.
"Melihat jadwal sepak bola yang padat pada 2021, baik internasional maupun domestik. Menjadikan waktu yang ideal untuk menyelenggarakan turnamen adalah pada Desember," ucap Khiev Sameth.
"Tanggal baru turnamen ini, mulai 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022, akan memberikan kesempatan terbaik ajang ini," ujarnya.
Piala AFF 2020 juga akan tetap dipentaskan dalam format lengkapnya dengan pertandingan kandang dan tandang baik di fase grup maupun sistem gugur.
"Maka, stadion akan dipenuhi penggemar untuk mendorong mereka bersuka cita dan merayakan semua bersama tim idola mereka," tutur Khiev Sameth.
Semula, Piala AFF 2020 dijadwalkan ulang berlangsung selama April-Mei tahun depan.
Turnamen ini adalah yang terbesar dan paling bergengsi di Asia Tenggara dan diatur untuk melihat tim nasional utama negara ASEAN bakal turun semua.
Piala AFF terakhir dijuarai timnas Vietnam pada edisi 2018, saat itu timnas Indonesia gagal lolos fase grup.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Atletico Madrid Memiliki Jejak yang Sama ketika Kali Terakhir Meraih Gelar Juara Liga Spanyol https://t.co/N8YTJN0Z2L— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 7, 2020
Berita Piala AFF lainnya:
Timnas Filipina Tak Ambil Bagian di Piala AFF 2020, Penggantinya Klub Usia Muda
Ambisi Besar Penjegal Timnas Indonesia di Final Piala AFF 2010 untuk Brunei