- Bali United akan hadapi Svay Rieng pada laga kedua Grup G Piala AFC 2020.
- Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, waspadai empat pemain asing Svay Rieng.
- Menmurut Stefano Cugurra, Bali United bisa kewalahan jika remehkan lawan.
SKOR.id - Bali United akan melanjutkan perjuangan dalam ajang Piala AFc 2020, tandang ke markas Svay Rieng, Kamboja pada 25 Februari 2020.
Pertandingan kedua Grup G Piala AFC 2020 antara Bali United versus Svay Rieng itu akan berlangsung di Stadion Olimpiade Phnom Penh.
Mengingat sepak bola Indonesia lebih baik dari Kamboja, Bali United optimistis bisa memetik angka penuh, walau hal itu bukan perkara mudah.
Sadar ada potensi meremehkan, pelatih Bali United, Stefano Cugurra, ingatkan segenap pemainnnya untuk waspadai kekuatan tuan rumah.
Menurut pelatih asal Brasil itu, Svay Rieng punya lapisan pemain berkualitas, terutama pemain impor di barisan depan.
Baca Juga: Pulang dari Piala AFC 2020, PSM Dikalahkan Tira-Persikabo
Musim ini Svay Rieng punya lima pemain asing, yakni Thiago Santos, Befolo Mbarga, Daisuke Kobayashi, Pedro Augusto, dan Jonny Campbell.
"Svay Rieng punya pemain asing yang bagus. Ada satu pemain yang berbahaya, tapi cuma tahu nomor punggungnya," kata Stefano Cugurra.
Pelatih yang karib disapa Teco itu menambahkan, pemain Sedadu Tridatu, julukan Bali United, kudu kerahkan seluruh kemampuan terbaiknya.
Baca Juga: Svay Rieng vs Bali United: Andhika Wijaya Berharap Dimainkan
Dalam pertandingan tersebut, Svay Rieng dipastikan tampil ngoto. Apalagi catatan penampilan tim kelahiran 1997 itu di kandang sangat impresif.
Mereka tak terkalahkan dalam laga kandang Liga Kamboja. "Svay Rieng tim bagus, saya pikir mereka tim kuat di Liga Kamboja," kata Teco.
"Mereka sering menang di kandang, oleh karena itu kami harus menghormati mereka (sebagai lawan)," mentan pelatih Persija itu menambahkan.
Baca Juga: Optimisme Bali United Menuju Laga Kedua Piala AFC 2020
Adapun Fadhil Sausu dan kawan-kawan sudah memulai Piala AFC 2020 dengan baik. Pada laga perdana mereka tundukkan Than Quang Ninh, skor 4-1.
Kemenangan dengan skor besar akan coba diulangi. Untuk lolos ke babak selanjutnya, kemenangan di kandang lawan sangat penting.