SKOR.id - Timnas Indonesia sepertinya memang pembawa bala buat Philippe Troussier. Untuk kali kedua, pelatih asal Prancis itu kehilangan pekerjaan karena tim Garuda.
Terkini, Philippe Troussier terpaksa meninggalkan jabatannya sebagai juru taktik Timnas Vietnam setelah dipermalukan oleh Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Main di hadapan para penggemar di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (27/3/2024) malam, The Golden Star Warriors kalah tiga gol tanpa balas.
Tak lama setelah laga selesai, Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) pun mengumumkan bahwa mereka memutus kerja sama dengan Philippe Troussier.
Kekecewaan yang bisa dipahami, karena di bawah komando Troussier, Vietnam menderita tiga kekalahan beruntun dari Timnas Indonesia.
Sebelum dipermalukan di Stadion My Dinh, Do Hung Dung dan kawan-kawan juga sempat dua kali tersungkur oleh tim Garuda dengan skor identik 0-1, yakni di fase grup Piala Asia 2023 dan pertemuan pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (21/3/2024) lalu.
Bahkan, jika ditarik lagi ke belakang, Timnas U-22 Vietnam asuhan Philippe Troussier juga kehilangan peluang meraih medali emas cabang sepak bola SEA Games 2023 usai kalah dramatis di semifinal melawan Indonesia besutan Indra Sjafri.
Tapi, mimpi buruk Philippe Troussier ketika menghadapi Timnas Indonesia sejatinya sudah dimulai 20 tahun lalu, ketika dia masih menukangi Timnas Qatar.
Datang dengan reputasi mentereng usai membawa Timnas Jepang juara Piala Asia 2000 dan lolos babak 16 besar Piala Dunia 2002, Troussier diharapkan mampu memberikan prestasi serupa buat Qatar.
Namun, apa yang terjadi justru sebaliknya. Pada Piala Asia 2004, dia langsung dipecat setelah hanya melakoni satu laga fase grup.
Laga tersebut adalah melawan Timnas Indonesia, di mana Qatar asuhan Troussier secara mengejutkan takluk 1-2. Gol-gol pasukan Garuda kala itu disumbang Budi Sudarsono dan Ponaryo Astaman.
Dirasa sangat mengecewakan, federasi sepak bola Qatar pun memutus kerja sama dengan Philippe Troussier, dua hari berselang.
Adapun Timnas Qatar tetap tak mampu menang dalam dua laga selanjutnya dan harus gugur di fase grup Piala Asia 2004 sebagai juru kunci.
Nasib serupa kini menghantui Timnas Vietnam. Setelah dua kekalahan beruntun dari Timnas Indonesia, peluang mereka lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pun menipis.
Rapor Philippe Troussier vs Timnas Indonesia:
18/07/2004 - Qatar 1-2 Indonesia (Piala Asia 2004)
13/05/2023 - Indonesia U-22 3-2 Vietnam U-22 (SEA Games 2023)
19/01/2024 - Vietnam 0-1 Indonesia (Piala Asia 2023)
21/03/2024 - Indonesia 1-0 Vietnam (Kual. PD 2026)
26/03/2024 - Vietnam 0-3 Indonesia (Kual. PD 2026)