- Beberapa tim menjadi unggulan pada PMPL Indonesia 2022 Spring Split ini.
- Sebut saja sang juara bertahan Genesis Dogma GIDS yang masih diperkuat roster terbaiknya tentunya akan menjadi favorit pada musim ini.
- Ditambah lagi konsistensi dari RRQ Ryu, Alter Ego Limax, Bonafide, dan Geek Fam juga akan menjadi ancaman serius bagi tim-tim lain.
SKOR.id - PMPL Indonesia 2022 Spring Split akan segera memulai rangkaian pertandingannya tepat pada 23 Maret 2022 mendatang.
Dimana kini PMPL Indonesia 2022 Spring Split membawa format yang berbeda dibandingkan musim-musim sebelumnya.
Hal yang berbeda dari format PMPL Indonesia 2022 Spring Split ini adalah tiadanya fase weekdays dan fase superweekend.
Serta adanya sistem bonus poin yang membuat PMPL Indonesia 2022 Spring Split akan semakin kompetitif.
Sebanyak 20 tim juga telah terbagi dalam 5 grup yang masingnya berisikan 4 tim.
Beberapa tim menjadi unggulan pada PMPL Indonesia 2022 Spring Split ini.
Sebut saja sang juara bertahan Genesis Dogma GIDS yang masih diperkuat roster terbaiknya tentunya akan menjadi favorit pada musim ini.
Selain itu Bigetron RA yang kehilangan Ryzen pada musim ini akan berupaya menjegal langkah Genesis Dogma GIDS.
Serta hadirnya kembali EVOS Reborn akan membuat persaingan papan atas akan menjadi sangat seru.
Ditambah lagi konsistensi dari RRQ Ryu, Alter Ego Limax, Bonafide, dan Geek Fam juga akan menjadi ancaman serius bagi tim-tim lain.
Status tim kuda hitam nampaknya juga patut disematkan pada ION Esports dan NFT Esports yang musim ini masih bersama skuad terbaiknya.
Berita PUBG Mobile lainnya:
Daftar Lengkap Roster Tim Peserta PMPL Indonesia 2022 Spring Split
Alasan BTR Zuxxy Yakin Timnya Menang di PMPL ID Season 5