- Timnas Thailand sudah memulai kembali persiapan sejak 8 Oktober lalu.
- Pelatih timnas Thailand Akira Nishino mengindikasikan bakal menyiapkan Tim B untuk menyiasati agenda padat pada 2021.
- Dari 27 pemain yang dipanggil tidak ada pemain-pemain yang berkiprah di J-League Jepang.
SKOR.id - Tim nasional Thailand kembali menggelar latihan setelah tanpa agenda hampir beberapa bulan lamanya akibat pandemi Covid-19.
Tim asuhan pelatih Akira Nishino, sudah berlatih sejak 8 Oktober lalu memanfaatkan jeda internasional FIFA yang berlangsung hingga pekan depan.
Selain uji coba, pelatih asal Jepang tersebut tampaknya punya misi khusus pada TC kali ini. Dari 27 pemain yang dipanggil, mayoritas merupakan pemain yang jarang atau baru pertama kali mendapat panggilan timnas.
Pemain-pemain yang berkiprah di J-League Jepang seperti Chanathip Songkrasin, Theerathon Bunmathan, Teerasil Dangda, dan Kawin Thamsatchanan, tak ada dalam daftar pemanggilan.
"Saya ingin memberikan semua pemain kesempatan untuk tampil," kata Akira Nishino dikutip dari Siam Sport.
Ada indikasi bahwa pelatih berusia 65 tahun tersebut tengah menyiapkan timnas "Thailand B" yang tentunya tak kalah kuat untuk menghadapi agenda padat pada 2021 mendatang.
Seperti diketahui sejumlah agenda seperti Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala AFF 2020 yang sejatinya dilangsungkan pada akhir tahun ini ditunda hingga tahun depan.
Dengan jadwal padat yang menanti di depan, bukan tidak mungkin fokus Akira Nishino dan para pemainnya akan terbelah.
"Saya ingin memanfaatkan TC pendek yang berharga ini untuk menemukan pemain baru untuk timnas Thailand," kata Akira Nishino.
"Timnas Thailand akan bermain dalam dua ajang tahun depan yakni Piala AFF 2020 dan Kualifikasi Piala Dunia 2022," Akira Nishino menambahkan.
Seperti diketahui, peluang timnas Thailand untuk lolos ke babak kualifikasi selanjutnya Piala Dunia 2022 masih terbuka. Thailand saat ini bertengger di peringkat ketiga di bawah Vietnam dan Malaysia dengan delapan poin.
Dengan tiga laga tersisa, persaingan antara tiga negara Asia Tenggara tersebut dipastikan bakal semakin meruncing.
Sementara di sisi lain, Thailand juga bertekad untuk kembali merebut supremasi di Piala AFF dari Vietnam yang menjadi juara pada 2018 lalu.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita timnas U-19 Indonesia lainnya:
Pulih dari Cedera, Gelandang Timnas U-19 Indonesia Ini Makin Banyak Diberi Kesempatan Shin Tae-yong
Shin Tae-yong Ungkap Faktor Kemenangan Telak Timnya Atas NK Dugopolje U-19