- Eks-gelandang Persib Bandung, Billy Keraf diperkenalkan sebagai pemain anyar Persita Tangerang.
- Momentum perkenalan Billy Keraf di Persita bertepatan dengan hari spesial sang pemain, soal momen bersama Persib.
- Persita menjadi klub kelima Billy Keraf setelah sebelumnya pernah membela Persib, Borneo FC, Badak Lampung, dan Kalteng Putra.
SKOR.id - Persita Tangerang resmi memperkenalkan mantan gelandang Persib Bandung, Billy Keraf sebagai pemain anyarnya pada Senin (3/5/2021) malam.
"Selamat datang dan selamat berjuang bersama Persita, Pendekar Billy Keraf," tulis Persita pada pengumuman resminya di Instagram resmi klub.
Billy Keraf diperkenalkan saat Persita memberikan libur selama dua pekan kepada para pemain dan ofisial untuk menyambut Idulfitri 1442 H.
Oleh sebab itu, kemungkinan besar Billi Keraf baru bergabung dalam latihan tim berjulukan Pendekar Cisadane ini setelah lebaran atau minggu ketiga bulan Mei 2021.
Momentum perkenalan Billy sebagai pemain Persita juga bertepatan dengan hari yang spesial bagi gelandang berusia 23 tahun tersebut.
Pada hari ini, empat tahun yang lalu, atau 3 Mei 2017, Billi Keraf sukses mencetak gol perdana di Liga 1. Gol itu sekaligus gol pertamanya untuk Persib Bandung.
Waktu itu Persib melawat ke Gresik untuk menantang tuan rumah Persegres Gresik. Di hadapan para pendukung Persegres, Billy tampil menjadi pembeda.
Saat pertandingan seakan berakhir dengan hasil imbang, ia muncul menjadi pemecah kebuntuan Pangeran Biru, julukan Persib, pada menit 90+2.
Memanfaatkan umpan dari Febri Hariyadi, Billy yang tak terkawal di depan gawang Persegres melepaskan sepakan mendatar yang tak dapat dijangkau kiper.
Persib pun sukses membawa pulang tiga poin dari kandang Persegres dan Billy dianggap sebagai pahlawan kemenangan Pangeran Biru.
Kini, bersama Persita, gelandang kelahiran 8 Mei 1997 itu siap melakoni petualangan baru, yakni pada Liga 1 2021-2022.
Adapun Pendekar Cisadane menjadi klub kelima Billy setelah sebelumnya pernah membela Persib, Borneo FC, Badak Lampung, dan Kalteng Putra.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persita Lainnya:
Takluk dari Persita pada Laga Uji Coba, Wakil Presiden Rans Cilegon FC Singgung Latihan Mental
Wakili Persita di TC Timnas Indonesia, Begini Pesan Widodo C Putro untuk Alta Ballah