- Berikut ini prediksi dan link live streaming laga Persikabo 1973 versus (vs) Persela Lamongan di pekan ke-14 Liga 1 2021-2022.
- Persela menjadi ujian bagi kekuatan anyar Persikabo bersama pelatih barunya, Liestiadi Sinaga.
- Sementara bagi Persela, lawan Persikabo akan mendapatkan angin segar dari kembalinya Guilherme Batata.
SKOR.id - Laga lanjutan pekan ke-14 Liga 1 2021-2022 mempertemukan Persikabo 1973 dengan Persela Lamongan, Sabtu (27/11/2021).
Pertandingan Persikabo versus (vs) Persela akan digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul, mulai pukul 15.15 WIB.
Tim berjuluk Laskar Padjajaran dan Laskar Joko Tingkir ini akan saling berupaya bangkit dari hasil buruk di Liga 1 2021-2022.
Untuk Persikabo, akan tampil dengan pelatih anyar yakni Liestiadi Sinaga yang baru saja didatangkan guna menggantikan pelatih Igor Kriushenko.
Di sisi lain, Persela mendapat kekuatan baru setelah pemain asing Guilherme Batata telah pulih dari cederanya.
Persikabo telah resmi memperkenalkan Liestiadi melalui unggahan di akun Instagram resmi klub pada Kamis (25/11/2021).
Sebelumnya, pelatih Igor Kriushenko bersama asistennya Oleg memang lebih dahulu dilepas oleh klub, yakni pada Selasa (23/11/2021).
Pasalnya di bawah kepemimpinan Igor, Laskar Padjajaran mendapatkan hasil yang kurang memuaskan sejauh Liga 1 2021-2022 bergulir.
Dari 13 pertandingan yang sudah dilalui, hanya 12 poin yang bisa dikumpulkan dan tim tertahan di posisi ke-13 klasemen sementara.
Didatangkannya Lestiadi diharapkan mampu mendongkrak performa Persikabo di Liga 1 2021-2022.
Seperti dilansir dari Transfermark, pelatih asal Medan ini sudah malang melintang di dunia sepak bola nasional.
Ia pernah menangani Persiba Balikpapan, Gresik United, Persipura Jayapura, Blitar United, dan terakhir PSIM Yogyakarta hingga Desember 2019.
Di sisi lain, Persela juga bukan tim yang meraih hasil baik dan berupaya bangkit bersama pelatih Iwan Setiawan.
Sejauh ini mereka juga mengoleksi 12 poin dan berada di peringkat ke-15 klasemen sementara Liga 1 2021-2022.
Dalam misi meraih kemenangan, terdapat angin segar yakni dengan kembalinya Guilherme Batata yang jelas menambah kekuatan tim.
Ia deiketahui mengalami cedera dan harus absen sejak sebelum gelaran Liga 1 2021-2022 dimulai, tapi tetap jadi bagian klub.
Batata memutuskan untuk menjalani operasi tulang metatarsal sekaligus terapi pemulihan cedera di negara asalnya, Brasil.
Berdasarkan rumor yang beredar, ia telah merapat ke Indoneisa dan segera kembali memperkuat Laskar Joko Tingkir.
Prediksi Susunan Pemain
Persikabo 1973: Tedi Heri Setiawan; Gilang Ginarsa, Didik Wahyu, Shumeiko Veniamin, Roni Beroperay; Izmy Hatuwe, Andre Oktaviansyah; Hendra Adi Bayauw, Pushniakou Siarhei, Ciro Alves; Dimas Drajad
Pelatih: Liestiadi Sinaga
Persela Lamongan: Dwi Kuswanto; M Sandy Ferizal, Demerson Bruno, M Zaenuri, Birrul Walidain; Ahmad Bustomi, Jabar Sharza; Guilherme Batata, Akbar Hermawan, Malik Risaldi; Risqki Putra Utomo.
Pelatih: Iwan Setiawan
Lima Pertemuan Terakhir Kedua Tim:
16/12/2019 - Persikabo 1-1 Persela
25/8/2019 - Persela 6-1 Persikabo
28/10/2018 - Persikabo 4-3 Persela
28/5/2018 - Persela 4-1 Persikabo
22/9/2021 - Persela 1-0 Persikabo
Prediksi Skor.id:
Persela 1-1 Persikabo
Link Live Streaming Persikabo vs Persela
Ikuti juga kuis prediksi di app Skor.id dengan mengeklik link ini! Kumpulkan poinnya dan menangkan berbagai hadiah menariknya!
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Liga 1 lainnya:
Persija Takluk dari Bali United, Angelo Alessio Marah-marah di Ruang Ganti
Skor Indeks Liga 1 2021-2022: MoTM dan Rating Pemain Persija vs Bali United