- Persija Jakarta mempunyai tujuh pemain multiposisi dalam skuadnya di Liga 1 2021-2022.
- Ketujuh pemain tersebut adalah Novri Setiawan, Osvaldo Haay, Ramdani Lestaluhu, Rohit Chand, Tony Sucipto, Maman Abdurrahman, dan Ilham Rio Fahmi.
- Kehadiran pemain multiposisi ini dapat memudahkan pelatih Persija, Angelo Alessio, untuk mengotak-atik susunan pemainnya.
SKOR.id - Pemain yang bisa ditempatkan di beberapa posisi sangat membantu pelatih dalam menyusun strategi dan komposisi tim.
Persija Jakarta terbilang sebagai tim yang memiliki banyak pemain serbabisa. Beberapa pemain di tim Persija mampu ditugasi memainkan peran yang berbeda-beda.
Tercatat ada tujuh nama di Persija yang bisa mengemban peran untuk beberapa posisi yang berbeda.
Nama pertama adalah Novri Setiawan. Novri dikenal sebagai winger yang eksplosif dan punya kecepatan di atas rata-rata.
Namun tak hanya itu saja, jebolan SAD Uruguay itu juga tampil apik ketika ditempatkan sebagai fullback kanan maupun kiri. Di Liga 1 2021-2022, Novri sudah sempat mengisi pos bek kiri dan winger kiri.
Kemudian ada pula Osvaldo Haay, winger lincah lain yang dimiliki Persija. Sama seperti ketika membela timnas U-19 Indonesia, Osvaldo juga bisa memainkan posisi penyerang tengah dalam skema false nine.
Berikutnya Ramdani Lestaluhu yang pada awal kemunculannya berposisi sebagai winger alias penyerang sayap. Belakangan Ramdani digeser lebih ke tengah untuk mengisi tempat gelandang serang.
Gelandang asing, Rohit Chand, tak mau ketinggalan. Meski posisi naturalnya adalah gelandang bertahan, Rohit juga tak mengecewakan ketika bermain sebagai bek tengah. Timnas Nepal juga pernah merasakan servis Rohit di posisi tersebut.
Duo bek kawakan, Tony Sucipto dan Maman Abdurrahman, menjadi nama selanjutnya.
Tony Sucipto awalnya lebih sering dipasang sebagai bek kiri. Namun ketika gabung ke Persija, Tony tak kagok saat diminta tampil sebagai gelandang tengah maupun gelandang bertahan. Bahkan, Tony pun pernah bermain di posisi bek tengah.
Hampir serupa, Maman awalnya adalah bek sayap sebelum dipindah ke posisi bek tengah. Dalam beberapa laga Persija pada seri kedua Liga 1 2021-2022, Maman didorong lebih ke depan sebagai gelandang bertahan.
Nama terakhir adalah bek muda, Ilham Rio Fahmi. Menjalani debut bersama tim senior Persija pada musim ini, Rio langsung mencuri perhatian.
Pemain 20 tahun itu sejatinya adalah bek kanan. Namun oleh pelatih Persija, Angelo Alessio, Rio disulap menjadi bek sayap kiri dan gelandang.
"Bek kanan dan kiri mungkin tak jauh berbeda. Kalau gelandang saya masih harus adaptasi. Intinya saya siap dimainkan di mana saja oleh pelatih," ucap Rio dilansir dari laman Persija.
View this post on Instagram
Berita Persija Lainnya:
Bos Persib Berharap Maung Bandung Raih Hasil Maksimal atas Persija
Parade Foto Persija: Suasana Latihan Terbaru pada Akhir Pekan Ini
Kehilangan Banyak Pemain untuk Bela Timnas Indonesia, Persija Tak Gentar Hadapi Persib