- Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, merasa kecewa setelah timnya gagal menang atas Bhayangkara FC.
- Menurut Marc Klok, Persib kehilangan fokus pada menit-menit akhir yang mampu dimanfaatkan Bhayangkara FC.
- Kegagalan Persib mengamankan kemenangan atas Bhayangkara FC pun membuat Marc Klok digelayuti perasaan tidak enak.
SKOR.id – Perasaan tidak enak menghantui hati gelandang Persib Bandung, Marc Klok, setelah gagal menang atas Bhayangkara FC pada pertama Liga 1 2022-2023.
Pada pertandingan tandang yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Minggu (24/7/2022), Persib dipaksa bermain seri 2-2 lawan Bhayangkara FC.
Padahal, mereka sempat unggul 2-1 melalui gol Rachmat Irianto (42’) dan Frets Butuan (48’). Bhayangkara FC membalas lewat gol Youssef Ezzejjari (38’) dan Sani Rizki Fauzi (85’).
Tandukan Sani Rizky di lima menit jelang pertandingan bubaran itu membuyarkan pesta tim berjuluk Pangeran Biru yang hampir berhasil mengamankan tiga poin.
Marc Klok mengakui, timnya kehilangan fokus pada akhir-akhir pertandingan. Sehingga, hal itu dimanfaatkan tim beralias The Guardian untuk mencuri gol penyama kedudukan.
"Pada akhir pertandingan, kami tidak fokus dan memberi ruang kepada lawan," kata mantan pemain Persija Jakarta itu, dikutip dari situs resmi Persib.
"Saya tidak senang dengan hal itu, sehingga kami memberi poin ke mereka (Bhayangkara FC). Perasaan saya sekarang sungguh tidak enak," ia melanjutkan.
Meski demikian, gelandang naturalisasi timnas Indonesia itu siap memetik pelajaran berharga dari pertandingan tersebut.
Apalagi, ia telah melihat bahwa timnya memiliki mental bertanding yang luar biasa, yang terlihat ketika mereka mampu bangkit setelah sempat tertinggal.
"Ini pertandingan yang berat. Bhayangkara FC adalah tim yang kompak dengan diperkuat pemain-pemain berkualitas," kata Klok.
"Namun, kami pun memiliki mental yang lebih baik. Dari tertinggal 0-1, kami bisa berbalik unggul dengan skor 2-1," ia menambahkan.
Adapun rencananya pelatih Persib, Robert Rene Alberts, akan kembali memulai agenda latihan tim Persib pada Selasa (26/7/2022), setelah diberi libur sehari.
Selanjutnya Pangeran Biru akan menghadapi Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, pada Sabtu (30/7/2022).
Baca Juga Berita Persib Lainnya:
Robert Alberts Beri Update Pemulihan Cedera Tiga Pemain Asing Persib
Debutan di Liga 1 2022-2023, Pemain Asing Persib Bicara Level Kompetisi di Indonesia
5 Striker Murni Andalan Persib Pemakai Nomor Punggung Sembilan