- Persis Solo menelan kekalahan di laga perdana Liga 1 2022-2023.
- Bertindak sebagai tim kandang, skuad berjuluk Laskar Sambernyawa ini kalah dengan skor 2-3.
- Pelatih Persis Solo, Jacksen F Tiago mengakui bahwa Dewa United adalah lawan yang berat.
SKOR.id - Kenyataan pahit harus diterima Persis Solo dalam laga debutnya di Liga 1 2022-2023, Senin (25/7/2022).
Bertanding melawan Dewa United, skuad berjulukan Laskar Sambernyawa itu kalah dengan skor 2-3 di Stadion Moch. Soebroto, Magelang.
Sejak awal, tim asuhan Jacksen F Tiago itu memang sudah tertinggal, tapi dua kali bisa menyamakan skor lewat Gerard Artigas (23') dan Gavin Kwan (68').
Adapun gol-gol Tangsel Warriors, julukan Dewa United, dicetak Karim Rossi (2'), bunuh diri Aaron Evans (65'), dan Natanael Siringoringo (71').
Pelatih Persis Solo, Jacksen F Tiago mengakui bahwa Dewa United adalah lawan yang berat.
Apalagi timnya harus kebobolan di menit awal yang menurutnya langsung membuyarkan rencana yang telah dibuat.
"Sebuah pertandingan yang sulit, kami langsung kebobolan di menit kedua," kata Jacksen usai laiga.
"Meski kami ciptakan dua gol, kebobolan di menit awal menjadi hambatan luar biasa untuk tim kami," ia menambahkan.
Kekalahan di laga perdana ini pun menjadi pukulan keras untuk Persis Solo.
Hasil buruk di laga awal tentu menjadi modal yang kurang baik untuk menatap laga selanjutnya.
Di dua laga berikutnya, Persis Solo akan memainkan laga tandang melawan Persija dan Persikabo.
Mantan pelatih Persipura itu pun akan mengembalikan mentalitas para pemain agar siap menghadapi laga-laga berikutnya.
"Saya rasa pelatih memiliki cara tersendiri untuk membangkitkan motivasi pemain. Setiap laga memiliki cerita berbeda," ujar Jacksen menambahkan.
Berita Liga 1 lainnya:
Liga 1 2022-2023: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Hasil Persikabo 1973 vs Persebaya: Laskar Padjadjaran Menang Lewat Gol Penalti
Pelatih Chonburi FC Ungkap Riko Simanjuntak Cocok Main di Liga Thailand